Ini Cara Pemprov Banten Tingkatkan Kewaspadaan Bencana

Ini Cara Pemprov Banten Tingkatkan Kewaspadaan Bencana - GenPI.co BANTEN
Gubernur Banten Wahidin Halim memimpin rapat secara virtual dengan Forkopimda tentang mitigasi bencana. Foto: Antara.

GenPI.co Banten - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten berupaya meningkatkan kewaspadaan dan kesiapsiagaan menghadapi potensi bencana gempa bumi di wilayahnya.

Agar dapat meminimalisasi dampak kebencanaan, Gubernur Banten Wahidin Halim menggelar rapat koordinasi terkait penanganan bencana dengan Forkopimda.

“Perlu adanya pemahaman bersama tentang persoalan ini. Gempa bisa terjadi kapan saja dan memiliki potensi tsunami,” kata WH, dikutip dari Antara, Selasa (15/2).

BACA JUGA:  DPRD Lebak: Mitigasi Bencana Perlu Dukungan Perda, Mengapa?

Wahidin menuturkan, peningkatan kewaspadaan dan kesiapsiagaan adalah salah satu bagian dari mitigasi bencana. Hal terpenting dari mitigasi lainnya adalah pembangunan infrastruktur pengungsian.

Potensi bencana, kata Wahidin, berada di zona megathrust selatan Jawa, selain itu ada aktivitas anak gunung krakatau di bagian barat Provinsi Banten.

BACA JUGA:  BMKG Ambil Pelajaran Mitigasi dari Gempa Banten, Simak

“Di Provinsi Banten dari Kabupaten Lebak hingga Serang. Di Kota Cilegon kini sudah banyak berdiri industri petrokimia yang semakin meningkatkan risiko,” kata dia.

Menurut Wahidin, salah satu langkah yang tepat adalah terus meningkatkan sosialisasi terhadap potensi bencana.

BACA JUGA:  Gempa Bumi Magnitudo 5,5 Guncang Wilayah Bayah Banten

Dia juga melihat perlunya ada kebijakan dari pemerintah provinsi untuk menerapkan aturan konstruksi tahan gempa, sistem penanganan dini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya