
Pahami dalam diri sendiri mengapa Anda merasa malu dan pikirkan apakah rasa malu itu bisa dihilangkan. Hal apa saja yang dapat dilakukan untuk mengurangi rasa malu tersebut.
2. Ubah pikiran Anda
Setelah mampu menemukan penyebab rasa malu yang menyiksa Anda, ada baiknya Anda mencoba mengubah cara berpikir Anda.
Dengan terus berpikir dan mengkhawatirkan anggapan orang tentang Anda, tidak akan menyelesaikan masalah.
BACA JUGA: Stres Menghambat Pemulihan Diabetes, Begini Penjelasannya
Ketimbang Anda berpikir “apa kata orang soal Anda nanti?” lebih baik pikirkan sesuatu yang membuat Anda merasa tenang dan termotivasi.
Contoh: jika Anda merasa malu bertemu teman karena terlalu banyak mengulang kuliah, maka cobalah untuk mengubah cara berpikir Anda dengan lebih semangat kuliah di semester berikutnya.
3. Terima diri, kalau Anda memang merasakan malu
BACA JUGA: Cara Mengatasi Depresi Pagi Hari, yang Suka Ngomel Wajib Simak
Hal penting untuk dilakukan berikutnya adalah dengan cara menerima rasa malu tersebut memang harus Anda hadapi dan menganggap diri Anda baik-baik saja.
Hanya dengan mengakui perasaan malu, Anda dapat menjadi orang yang percaya diri dan positif.
4. Jauhi orang-orang yang membuat rasa malu Anda muncul kembali
BACA JUGA: Obat Penenang Bukan Solusi Depresi! Nah, Coba Cara Alami Berikut
Hal penting berikutnya dari berdamai dengan rasa malu adalah menghindari orang dengan kepribadian toxic yang sengaja ingin menyiksa Anda dengan rasa malu tersebut.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News