Baru Tahu, Ternyata Khasiat Bawang Hitam Mantap Juga

Baru Tahu, Ternyata Khasiat Bawang Hitam Mantap Juga - GenPI.co BANTEN
Bawang hitam atau black garlic didapatkan melalui proses fermentasi bawang putih. Bawang hitam ini memiliki khasiat yang luar biasa bagi kesehatan. Foto: Instagram/@goodfoodphoto

GenPI.co Banten - Tahukah Anda bahwa bawang tidak hanya berwarna merah dan putih, tetapi ada yang berwarna hitam. Ya, bawang yang juga disebut black garlic dibuat dengan proses fermentasi bawang putih. Kandungan nutrisinya dan manfaatnya pun menjadi berbeda untuk kesehatan tubuh.

Diketahui, bawang hitam dibuat dari bawang putih mentah yang segar atau allium sativum. Bawang putih yang biasa Anda gunakan sebagai bumbu dapur ini difermentasi dan disimpan pada suhu 60 sampai 77 derajat celcius selama lebih kurang 30 hingga 90 hari.

Saat proses fermentasi berlangsung, bawang putih lambat laun berubah warna menjadi hitam dengan tekstur yang lebih lembut, kenyal, dan rasanya lebih manis. Bahkan Sebagian orang menganggap rasanya tidak berbeda dengan asam jawa atau permen caramel.

BACA JUGA:  Ternyata Mantap, Ini Manfaat Kulit Buah Mangga untuk Kesehatan

Selain dikonsumsi langsung dan utuh, black garlic juga bisa dimanfaatkan sebagai bumbu masakan seperti pasta, pizza, atau es krim. Kandungan kalorinya pun lebih tinggi dibanding bawang putih. Sementara kandungan gula bawang hitam sebesar 35 dan bawang putih hanya delapan gram.

Kebaikan bawang hitam juga terletak pada kandungan mineral, seperti; seng, kalium, magnesium, zat besi, mangan, fosfor, selenium, tembaga, natrium, kalsium, dan sulfur. Bawang ini juga mengandung senyawa bioaktif yang bersifat antioksidan lebih tinggi. Namun demikian, kandungan vitaminnya cukup rendah karena hancur saat proses fermentasi.

BACA JUGA:  Di Balik Rasa Aneh Kulit Jeruk Ada Manfaat Luar Biasa, Simak Ini

Berikut khasiat mengonsumsi bawang hitam:

1. Mencegah penyakit kanker

BACA JUGA:  Segudang Manfaat Kelengkeng yang Sayang Jika Dilewatkan, Simak

Bawang hitam mengandung bioaktif yang berperan mencegah serta membantu pengobatan kanker seperti pada lambung, usus besar, paru-paru, hingga leukemia. Studi dalam jurnal Studies on Garlic ini juga menyebut bioaktif bekerja untuk; memicu kematian sel kanker, menghambat pertumbuhan dan penyebaran tumor, menghentikan siklus pertumbuhan sel, dan merangsang produksi protein khusu

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya