5 Manfaat Kacang Macadamia Bagi Kesehatan Tubuh, Ternyata

5 Manfaat Kacang Macadamia Bagi Kesehatan Tubuh, Ternyata - GenPI.co BANTEN
Kacang Macadamia yang memiliki banyak manfaat kesehatan. Foto: Instagram/@msmindywoods

Kacang-kacangan memang dikenal sangat baik untuk menjaga kesehatan jantung. Hal ini dibuktikan melalui sebuah studi dalam American Journal of Clinical Nutrition.

Dalam studi ini ditemukan bahwa kacang macadamia dan jenis kacang pohon lainnya membantu menurunkan kolesterol total, kolesterol jahat (LDL), dan trigliserida. Kandungan asam lemak tak jenuh tunggal dalam kacang macademia juga bisa meningkatkan kadar kolesterol baik atau HDL sehingga baik untuk jantung.

Selain itu, konsumsi kacang macademia secara rutin berkaitan dengan penurunan risiko beberapa gangguan jantung, seperti atrial fibrilasi dan gagal jantung.

BACA JUGA:  Wajib Coba! 9 Manfaat Buah Gandaria

3. Kontrol kadar gula darah

Penderita diabetes juga bisa memperoleh manfaat dari kacang macademia. Kandungan asam lemak tak jenuh tunggal dalam kacang ini bisa membantu mengontrol kadar gula darah.

BACA JUGA:  Tidak Terduga! Tidur dengan Selimut Tebal Banyak Manfaatnya

Studi dalam jurnal Asian Biomedicine melakukan penelitian terkait efek asam lemak tak jenuh pada tikus dengan diabetes. Peneliti menemukan bahwa diet tinggi asam lemak tak jenuh dan olahraga efektif menurunkan HbA1c, yakni hemoglobin (komponen sel darah) yang berikatan dengan glukosa. Artinya, kadar gula darah tikus cenderung menurun selama 3 bulan setelah mengonsumsi sumber asam lemak tak jenuh.

4. Tingkatkan kesehatan pencernaan

BACA JUGA:  Wajib Coba, 6 Jenis Gandum Ini Punya Banyak Manfaat Bagi Tubuh

Serat larut air dalam kacang-kacangan dapat bekerja sebagai prebiotik. Hal ini akan menjadi makanan bagi bakteri baik pada usus dan meningkatkan kesehatan pencernaan Anda.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya