Harga Ayam Potong Tembus Rp 55 Ribu, Pedagang di Tangerang Teriak

Harga Ayam Potong Tembus Rp 55 Ribu, Pedagang di Tangerang Teriak - GenPI.co BANTEN
Pedagang ayam potong saat melayani pembeli di pasar Tigaraksa, Tangerang. (Foto: ANTARA/Azmi Samsul Maarif)

GenPI.co Banten - Omzet para pedagang di Kabupaten Tangerang, Banten, mengalami penurunan akibat tingginya harga ayam potong.

Saat ini, harga ayam potong di Kabupaten Tangerang menembus Rp 55 ribu per kilogram.

Hal itu disampaikan Rizal, salah satu penjual ayam potong di Pasar Gudang Tigaraksa, Tangerang, Kamis (6/7).

BACA JUGA:  RSUD Balaraja Tangerang Masih Rawat Korban Peluru Nyasar

"Sekarang harga ayam potong naik, harganya sampai Rp 55 ribu/kg. Dari sebelumnya Rp 45 ribu/kg," ucap Rizal.

Menurutnya, tingginya harga pakan ternak membuat harga ayam potong juga meroket.

BACA JUGA:  Pasutri di Kabupaten Tangerang Terkena Proyektil Peluru Polisi

Karena itu, sejumlah produsen pun juga ikut menaikkan harga jual ayam potong ke pedagang.

Kenaikan harga pakan tersebut juga membuat banyak peternak yang lebih memilih untuk memanen dini ayam broiler.

BACA JUGA:  Banyak Kasus Kekerasan Anak di Tangerang, DP3A: Akibat Medsos!

Kondisi tersebut membuat ukuran ayam potong yang datang ke pasar menjadi lebih kecil.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya