BMKG Beri Peringatan Cuaca Ekstrem ke Hampir Seluruh Wilayah Banten

BMKG Beri Peringatan Cuaca Ekstrem ke Hampir Seluruh Wilayah Banten - GenPI.co BANTEN
BMKG memberikan peringatan terkait potensi cuaca ekstrem ke hampir seluruh wilayah Banten. (Foto: ANTARA/HO-Samuel)

GenPI.co Banten - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika alias BMKG memberikan peringatan dini cuaca ekstrem untuk warga Banten pada Senin (13/2).

Pasalnya, ada potensi hujan sedang-lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang.

Cuaca tersebut berpotensi terjadi di wilayah Tangerang, Kota Tangerang, Kota Tangerang Selatan, Lebak bagian Utara dan Selatan, Pandeglang bagian Barat dan Selatan, Serang bagian Barat, Kota Cilegon.

BACA JUGA:  Ada Potensi Angin Kencang, BMKG Minta Warga di 2 Wilayah Banten Waspada

Dalam rilisnya, BMKG juga memprakirakan cuaca di sejumlah wilayah di Banten hari ini.

Pagi hari

  • Cerah berawan: Ciruas, Kota Tangerang, Serang, Serpong, dan Tigaraksa.
  • Berawan: Anyer, Bayah, Bojonegara, Carita, Gunung Kencana, Lebak, Kota Cilegon, Pandeglang, Pelabuhan Merak, dan Rangkasbitung.
  • Hujan ringan: Labuan dan Malingping.

Siang hari

  • Berawan: Bojonegara, Kota Cilegon, Pelabuhan Merak, dan Serang.
  • Hujan ringan: Anyer, Binuangeun, Carita, Ciruas, Gunung Kencana, Lebak, Labuan, Malingping, dan Pandeglang.
  • Hujan sedang: Bayah, Kota Tangerang, Rangkasbitung, Serpong, dan Tigaraksa.

Malam hari

  • Berawan: Bojonegara, Ciruas, Lebak, Kota Cilegon, Pandeglang, Pelabuhan Merak, Rangkasbitung, dan Serang.
  • Berawan tebal: Kota Tangerang, Serpong, dan Tigaraksa.
  • Hujan ringan: Anyer, Bayah, Binuangeun, Carita, Gunung Kencana, Labuan, dan Malingping.

Dini hari

  • Berawan: Bayah, Bojonegara, Ciruas, Lebak, Kota Cilegon, Kota Tangerang, Pandeglang, Rangkasbitung, Serang, Serpong, dan Tigaraksa.
  • Hujan ringan: Anyer, Binuangeun, Carita, Gunung Kencana, Labuan, Malingping, dan Pelabuhan Merak.

Suhu di wilayah Banten diperkirakan mencapai 23-32 derajat celcius.

BACA JUGA:  BMKG Kirim Peringatan Cuaca Ekstren ke Sebagian Besar Wilayah Banten

Sedangkan kelembapan udara di wilayah Banten mencapai 60-95 persen. (*)

Video seru hari ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya