3 Cara Gampang Menyimpan Minyak Goreng, Dijamin Awet

3 Cara Gampang Menyimpan Minyak Goreng, Dijamin Awet - GenPI.co BANTEN
Ilustrasi: minyak zaitun yang digunakan untuk olahan makanan. Foto: Instagram/@fotoskolanstlhm

GenPI.co Banten - Berbagai varian kemasan minyak goreng yang beredar di pasaran diciptakan untuk beragam kebutuhan anda.

Anda dapat memilih kemasan botol, jerigen, atau bahkan kemasan plastik refill. Seringkali kelalaian dalam penyimpanan dapat membuat minyak goreng menurun kualitas dan berubah bau menjadi tengik.

Penyebab minyak goreng dapat berubah menjadi tengik antara lain karena semua jenis minyak mengandung lemak jenuh dan lemak tak jenuh ganda.

BACA JUGA:  Polsek Cibeber Pantau Ketersediaan Minyak Goreng di Pasaran

Keduanya dapat dengan mudah terpengaruh oleh paparan cahaya, panas, air, udara, dan kontaminasi mikroba tertentu.

Jika minyak dibiarkan terbuka, maka lemak akan berikatan dengan oksigen dan membentuk senyawa asam aldehida, keton, atau karboksilat yang dapat menyebabkan minyak beraroma tengik.

BACA JUGA:  Ternyata Begini Cara Masak dengan Minyak Zaitun, Awas Keliru!

Berikut adalah tips-tips menyimpan minyak goreng dengan tepat:

1. Menyimpan dalam wadah berbahan kaca

Varian kemasan minyak goreng yang paling banyak ditemukan di pasaran adalah kemasan plastik refil dan botol plastik.

BACA JUGA:  Benarkah Minyak Zaitun Aman Dipakai Memasak Berulang Kali? Simak

Sedangkan untuk penyimpanan minyak goreng di rumah kebanyakan dari ibu-ibu memilih botol plastik karena bentuknya yang kokoh, ringan dan mudah diletakan dimana saja.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya