Disperindagkop Gelar Bazar Murah di 13 Kecamatan, Buruan Sikat

Disperindagkop Gelar Bazar Murah di 13 Kecamatan, Buruan Sikat - GenPI.co BANTEN
Bazar murah yang digelar di Kecamatan Neglasari Kota Tangerang. Foto: Humas Pemkot Tangerang.

GenPI.co Banten - Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UKM (Disperindagkop UKM) Kota Tangerang gelar bazaar murah ramadan pada 11-23 April 2022.

Kegiatan yang diselenggarakan selama bulan ramadan ini dilaksanakan di 13 Kecamatan di Kota Tangerang.

Kepala Bidang Perdagangan Shandy Sulaeman mengatakan, kebutuhan yang disediakan di bazar ini adalah minyak goreng curah, beras, hingga daging kerbau beku.

BACA JUGA:  Bazar Ramadan 2022, 50 Lapak UKM di Bandara City Mall Ludes

Menurut Shandy, bazar perdana ini diselenggarakan di Kecamatan Neglasari, tepatnya di Gor Neglasari.

“Nanti juga akan ada beberapa produk dari ritel seperti Indomaret, Hypermart dan sebagainya," ungkapnya, dikutip dari laman resminya, Senin.

BACA JUGA:  Jelang Ramadan, Disperindagkop UKM Gelar Bazar Sembako Murah

Syarat untuk dapat mengikuti bazar dan membeli kebutuhan adalah KTP Kota Tangerang.

“Untuk pembelian minyak goreng nanti diatur oleh tiap-tiap Kecamatan. Tapi, untuk komoditi atau produk lainnya tidak ada persyaratan khusus cukup membawa KTP Kota Tangerang saja,” lanjutnya.

BACA JUGA:  Gelar Bazar Minyak, Program Karang Taruna Kosambi Patut Dipuji

Sementara itu, camat Neglasari Tubagus Sani Soniawan berharap bazaar seperti ini dapat terus membantu kebutuhan sesama warga Kota Tangerang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya