BPJAMSOSTEK Batuceper Jalin Kerja Sama dengan RS Mandaya Royal

BPJAMSOSTEK Batuceper Jalin Kerja Sama dengan RS Mandaya Royal - GenPI.co BANTEN
Perjanjian kerja sama antara BPJAMSOSTEK Batuceper dengan Mandaya Royal Hospital. Foto: Antara.

GenPI.co Banten - BPJS Ketenagakerjaan Cabang Kota Tangerang Batuceper menjalin kerja sama dengan Mandaya Royal Hospital Puri sebagai tempat rujukan Pusat Layanan Kecelakaan Kerja (PLKK).

Kepala Kantor BPJAMSOSTEK Cabang Tangerang Batuceper Alpian mengatakan, kerja sama ini disebut dapat meningkatkan pelayanan kepada peserta yang mengalami kecelakaan kerja.

Karena, menurut Alpian, Mandaya Royal Hospital Puri merupakan Rumah Sakit International dengan failitas-fasilitas dan dokter sepesialis yang lengkap dengan teknologi terkini.

BACA JUGA:  Begini Harapan Walkot Kepada Guru di Kota Tangerang

“Dengan semakin banyak RS rujukan tentunya dapat memberikan kemudahan bagi peserta ketika mengalami risiko,” kata Alpian dikutip dari Antara, Selasa (8/3).

Kerja sama ini dinilai sangat menguntungkan karena pelayanan pengobatan yang diberikan kepada peserta adalah sampai sembuh tanpa batasan plafon.

BACA JUGA:  Dindik Kota Tangerang Beberkan 3 Tahap PTM, Apa Saja?

Artinya sepanjang masih ada kebutuhan perawatan yang sesuai dengan ketentuan maka biayanya akan ditanggung.

Selain memberikan pelayanan pengobatan dan perawatan, PLKK juga memberikan pendampingan yang lebih komprehensif melalui penilaian kelaikan kerja.

BACA JUGA:  Cara PMI Kota Tangerang Beri Semangat Korban Banjir Boleh Juga

Hal tersebut dilakukan agar proses pemulihan peserta dapat berjalan secara tuntas hingga dapat kembali bekerja.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya