BPJAMSOSTEK Beberkan Keuntungan Gabung di BPJS Ketenagakerjaan

BPJAMSOSTEK Beberkan Keuntungan Gabung di BPJS Ketenagakerjaan - GenPI.co BANTEN
Petugas Customer Service Officer Kantor Cabang Serang melayani peserta BPJAMSOSTEK. Foto: Antara

GenPI.co Banten - Selama tahun 2021, Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJAMSOSTEK) Cabang Serang telah membayar proses pembayaran klaim sebesar Rp496,5 miliar.

Dari jumlah tersebut dibayarkan untuk program Jaminan Hari Tua (JHT), Jaminan Kematian (JKM), Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) dan Jaminan Pensiun (JP).

Kepala BPJAMSOSTEK Cabang Serang Raya Didin Haryono mengatakan, sebanyak 80 persen untuk pencairan saldo atau dana JHT sebesar Rp400,9 miliar.

Sedangkan untuk jaminan kecelakaan sebesar Rp42,9 miliar, Jaminan Kematian Rp37,7 miliar, dan Jaminan Pensiun sebesar Rp15 miliar. 

Didin menuturkan, BPJAMSOSTEK Cabang Serang siap memberikan pelayanan kepada para pekerja yang persyaratannya telah terpenuhi, yakni identitas diri dan status perkawinan.

Dia juga menuturkan, untuk memperlancar proses pembayaran penerimaan manfaat, para pekerja diminta untuk update jika mengalami perubahan data terhdap diri dan status perkawinan.

Para pekerja juga diimbau agar memastikan ada kesesuaian antara KTP dan kartu keluarga.

Data dari pihak yang mengajukan akan diminta dan dilakukan pemeriksaan silang antara identitas dengan paklaring atau surat berhenti bekerja, buku rekening dan lain sebagainya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya