Image Kota Modern Remuk, 1.400 Jamban Masih Dipakai Warga Tangsel

Image Kota Modern Remuk, 1.400 Jamban Masih Dipakai Warga Tangsel - GenPI.co BANTEN
Warga Tangsel masih menggunakan open defecation free. Foto: Antara.

GenPI.co Banten - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tangerang Selatan Abdul Rasyid sebut penggunaan open defecation free (ODF) atau sanitasi bebas masih digunakan banyak warga Tangsel.

Menurut data yang dia himpunan, terdapat 1.400 warga yang masih menggunakan ODF sebagai kamar mandi.

Temuan tersebut, kata Rasyid, dapat mempengaruhi citra baik Tangsel sebagai kota modern.

BACA JUGA:  Ketua DPRD Minta Pemkot Tangsel Perhatikan Angka Kemiskinan

“ODF juga menjadi hantu bagi citra baik Kota Tangerang Selatan sebagai daerah perkotaan yang modern,” kata Rasyid, Jumat (28/1).

Agar masyarakat mulai mengurangi penggunaan ODF, penggunaan anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) harus lebih dimaksimalkan pada peningkatan kualitas hidup masyarakat.

BACA JUGA:  Begini Kebijakan Wali Kota Tangerang Soal Imlek 2022, Simak

Selain penggunaan ODF, Rasyid juga menyoroti persoalan stunting di Tangerang Selatan yang menurutnya juga mesti diperhatikan oleh pemerintah kota.

"Harus kita coba memiliki satu komitmen bersama, tahun 2023 menjadi non stunting di seluruh kecamatan," katanya.

BACA JUGA:  Sengketa Lahan BXChange, Pemkot Tangsel Dituding Mafia Tanah

Lebih lanjut, Rasyid berharap agar orientasi politik mengenai APBD tahun 2023 bisa difokuskan pada dua isu tersebut.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya