
GenPI.co Banten - Harga sejumlah kebutuhan pokok yang sempat naik menjelang pergantian tahun, kini terpantau stabil.
Sukinem, salah seorang pedagang sayur menuturkan, harga cabai yang sempai meroket sudah hampir normal.
“Cabe rawit Rp60.000, tadinya kan Rp100.000 sampai Rp120.000 hampir seminggu lebih,” ungkap Sukinem pada GenPI.co Banten, Sabtu (22/1).
BACA JUGA: Wah Hebat! Unpam Sabet 2 Penghargaan di Awal Tahun, Apa Saja?
Selain cabai rawit, harga cabai merah keriting juga sudah mendekati harga normal.
Sementara harga cabai merah keriting, lanjut Sukinem, saat ini Rp40.000 dari harga sebelumnya berkisar Rp60.000.
BACA JUGA: Pemkot Tangsel Gelar Vaksin untuk ASN, Sebegini Targetnya
Sementara harga bawang putih masih lebih tinggi dibandingkan dengan bawang merah yang masih stabil di harga Rp30.000.
“Bawang putih yang naik, Rp30.000, biasanya Rp28.000. Kalau bawang merah stabil, 30.000,” ungkapnya.
BACA JUGA: Menjelang Akhir Tahun, Harga Cabai di Pasar Ciputat Semakin Pedas
Selain bawang putih, harga tomat juga turut melejit karena sudah mencapai Rp20.000 dari harga awal Rp8.000.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News