Ternyata Khasiat Daun Singkong Banyak Banget! Kamu Wajib Coba

Ternyata Khasiat Daun Singkong Banyak Banget! Kamu Wajib Coba - GenPI.co BANTEN
Daun singkong yang memiliki banyak manfaat untuk tubuh. Foto: Instagram/@sarwokotiti

GenPI.co Banten - Anda pasti sudah pernah mengonsumsi singkong. Baik diolah sebagai keripik, direbus, hingga dijadikan panganan tradisional seperti sawut atau growol yang nikmat.

Tapi tahukah Anda, ternyata daun singkong lebih kaya manfaat dibanding umbinya bagi kesehatan.

Daun singkong mengandung berbagai nutrisi termasuk vitamin yang dibutuhkan tubuh. Uniknya, daun yang rendah kalori ini ampuh mengenyangkan perut. Berikut manfaat lainnya yang perlu Anda tahu:

BACA JUGA:  6 Khasiat Luar Biasa Pada Lada Hitam, Obati Penyakit Serius

1. Mengobati diare

Selain mampu mengatasi sembelit, daun singkong juga bisa mengatasi gangguan pencernaan lain seperti diare. Dalam Journal of Ayurvedic and Integrative Medicine, peneliti menggunakan tikus lab yang mengalami diare dan diinduksi oral ekstrak daun singkong atau salah satu dari dua obat antidiare.

BACA JUGA:  6 Manfaat Lobak Putih, Mantap Cegah Penyakit Serius

Tikus yang diberi daun singkong mengalami penurunan gejala yang sama dengan obat antidiare. Namun demikian, penelitian tersebut menggunakan ekstrak daun singkong yang dicampur alkohol dan dapat mengobati diare sesekali.

2. Tinggi protein

BACA JUGA:  Nih, 5 Khasiat Teh Adas, Para Wanita Mesti Coba

Kadar protein dalam daun singkong yang cukup tinggi mampu memenuhi kebutuhan zat gizi protein. Bahkan, jumlah total asam amino esensial pada protein daun singkong sama dengan telur ayam. Istimewanya lagi, kandungan protein pada daun singkong lebih besar dari daun bayam, kedelai, oat, hingga bulir padi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya