Hampir Sama, Berikut 5 Perbedaan Pilek Karena Alergi atau Flu

Hampir Sama, Berikut 5 Perbedaan Pilek Karena Alergi atau Flu - GenPI.co BANTEN
Ilustrasi perempuan yang sedang mengalami gejala flu. Foto: Freepik.

GenPI.co Banten - Salah satu ciri orang terserang flu adalah hidung pilek. Namun, banyak orang berpikir bila pilek adalah salah satu tanda sedang mengalami alergi.

Pilek yang terjadi dan muncul secara tiba-tiba dan terjadi di waktu yang sama setiap tahun menunjukkan bila Anda mengalami alergi musiman.

Ada perbedaan antara pilek karena alergi dan pilek karena flu. Pilek karena flu disebabkan karena virus, sedangkan pilek karena alergi disebabkan karena respon sistem imun yang dipicu oleh alergen.

BACA JUGA:  4 Tips Puasa Saat Sedang Flu, Dijamin Cepat Sembuh

Pahami ini jika Anda terserang pilek karena alergi:

1. Tidak mengalami demam

Pilek karena alergi berbeda ketika Anda sedang mengalami pilek karena flu. Pilek karena alergi tidak berakibat pada demam.

BACA JUGA:  Ternyata, Puasa Bantu Penyembuhan Sakit Flu, Kok Bisa?

Flu dapat memicu peradangan di tubuh dan menjadi penyebab demam. Lama flu karena demam bisa terjadi selama 3-4 hari.

2. Gatal pada hidung, tenggorokan, dan mata

Penderita pilek karena alergi akan merasakan gatal pada hidung, tenggorokan dan mata.

BACA JUGA:  Awas, Air Minum Kemasan Punya Kandungan Fluoride! Aman Diminum?

Bila Anda alergi pada bulu hewan, maka sel kekebalan di hidung dan saluran udara akan bereaksi berlebihan terhadap zat tersebut. Jaringan pernapasan halus akan membengkak.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya