Pemkot Tangerang Maksimalkan Peran Kader Srikandi Dampingi Ibu Hamil

Pemkot Tangerang Maksimalkan Peran Kader Srikandi Dampingi Ibu Hamil - GenPI.co BANTEN
Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang, dr. Dini Anggraeni. (Foto: Antara/Achmad Irfan)

GenPI.co Banten - Kota Tangerang, Banten, memiliki 498 kader Sedari Dini Kawal Ibu Hamil dan Balita (Srikandi) yang tersebar di 13 Kecamatan sejak dibentuk pada 2017.

Hal itu disampaikan Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang, dr. Dini Anggraeni dalam keterangan resminya di Tangerang, Rabu (21/6).

“Dari 39 puskesmas memiliki kader Srikandi rata-rata lima orang untuk bertugas mendampingi ibu hamil yang berisiko tinggi. Kader-kader ini sudah dibekali pengetahuan terkait kesehatan bagi ibu hamil yang berisiko tinggi,” katanya.

BACA JUGA:  Turun ke Kampung, KPU Kota Tangerang Ajak Warga Gunakan Hak Pilih

Kader Srikandi tersebut berperan untuk menjangkau langsung pelayanan kepada 40.132 ibu hamil di Kota Tangerang.

Sejak 2016-2019, angka kematian ibu dan bayi di Kota Tangerang mengalami penurunan hingga 40 persen.

BACA JUGA:  Tidak Relevan Lagi, Perda PKL Kota Tangerang Bakal Ditinjau Ulang

Menurutnya, penurunan tersebut tak lepas dari kerja sama antara Dinas Kesehatan dengan pihak kelurahan, kecamatan, Disdukcapil, serta Dinas Sosial.

“Kota Tangerang banyak warga pendatang, untuk itu kami melibatkan lintas sektor dalam menjangkau warga yang tidak memiliki dokumen kependudukan, harapannya angka kematian bisa terus berkurang di Kota Tangerang” ucapnya.

BACA JUGA:  BPBD Kota Tangerang Siapkan Tim Khusus Tangani Rabies

Nantinya, para kader Srikandi akan memasukkan data ibu yang berisiko ke aplikasi Emak IDEP.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya