Tingkatkan Kualitas SDM, PWI Banten Gelar Uji Kompetensi Wartawan

Tingkatkan Kualitas SDM, PWI Banten Gelar Uji Kompetensi Wartawan - GenPI.co BANTEN
Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Banten menggelar Uji Kompetensi Wartawan (UKW) di Hotel Le Dian, Kota Serang. Foto: Antara.

GenPI.co Banten - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Banten menggelar Uji Kompetensi Wartawan (UKW) di Hotel Le Dian, Kota Serang.

Kegiatan ini digelar untuk meningkatka kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) yang bekerja di lapangan agar lebih berkualitas dan memiliki profesionalisme.

“Pelaksanaan UKW itu dengan menghadirkan beberapa tim penguji dari pusat dan Banten,” kata Direktur UKW PWI Pusat Rajab Ritonga.

BACA JUGA:  Gaji Guru Honorer Rendah, HMI MPO Geruduk Dindikbud Kota Serang

Menurut Rajab, peserta UKW terdiri dari tiga jenjang dengan penguji yang berbeda.

Kegiatan ini diikuti oleh 24 jurnalis yang terdiri dari 12 kelompok jenjang “wartawan muda” yang dibagi ke dalam dua kelas.

BACA JUGA:  Tingkatkan Kompetensi Wartawan, PWI dan UMN Jalin Kerja Sama

Sementara untuk kelompok jenjang “wartawan madya” terdiri dari enam orang, dengan satu kelas dan kelompok “wartawan utama” sebanyak tiga orang dalam satu kelas.

"Saya sendiri penguji UKW sebanyak empat orang, termasuk Pak Asro dan pendamping Rian Nopandra penguji kelompok Utama,” jelasnya.

BACA JUGA:  Lebak Segera Jadi Zona Hijau, PWI Ajak Masyarakat Taat Prokes

Sedangkan untuk penguju UKW di kelas wartawan muda sebanyak dua penguji, yakni Sibatangkayu dan Otib dari Banten.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya