Maafkan Anggota DPRD Pelaku Pemukulan, Wasit dari TNI Tuai Pujian

Maafkan Anggota DPRD Pelaku Pemukulan, Wasit dari TNI Tuai Pujian - GenPI.co BANTEN
Kopda Eka (dua dari kiri), wasit yang mengalami pemukulan oleh anggota DPRD. Foto: Instagram/@tni_angkatan_darat

GenPI.co Banten - Kasus pemukulan yang dilakukan anggota DPRD Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Edy Mamat kepada wasit sepak bola di laga Pakujaya Cup 2022 berakhir damai.

Kasus yang sempat viral di medsos ini mencuat usai diketahui korban pemukulan merupakan anggota TNI aktif dari Yonarhanudri-1/Kostrad, Kopda Eka Kurniawan.

Kopda Eka mengaku kejadian pemukulan yang dialaminya adalah hal biasa dan menjadi tantangannya sebagai seorang wasit.

BACA JUGA:  Rayakan Hari Puisi, DPKD Tangsel Gelar Lomba Puisi

“Saya sendiri berusaha selalu profesional di lapangan, tidak pernah saya tunjukkan bahwa saya ini seorang tentara,” tutur Kopda Eka, dikutip dari laman resmi TNI AD, Minggu (12/6).

Setelah menuai kecaman dari publik, anggota DPRD tersebut meminta maaf kepada Kopda Eka.

BACA JUGA:  PMI Tangsel Luncurkan Kartu Donor Darah, Ini Keunggulannya

Sikap rendah hati dari Kopda Eka lantaran bersedia memafkan anggota DPRD yang telah memukulnya tersebut menuai pujian dari masyarakat.

Disebutkan, sikap lapang dada dan rendah hati karena bersedia memaafkan anggota DPRD yang telah memukulnya adalah implementasi dari sikap prajurit sejati pengamal Delapan Wajib TNI.

BACA JUGA:  Kasus Perudungan di Tangsel, Begini Solusi dari KemenPPPA

Sikap pemaaf ini disebut sebagai bentuk dari pelaksanaan perintah harian Kasad yakni melaksanakan tindakan yang menimbulkan kecintaan rakyat kepada TNI AD. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya