Antisipasi Wabah PMK, Polsek Cipanas Kunjungi Ternak Warga

Antisipasi Wabah PMK, Polsek Cipanas Kunjungi Ternak Warga - GenPI.co BANTEN
Anggota Polres Cipanas kunjungi hewan ternak warga. Foto: Tribratanews.

GenPI.co Banten - Mengantisipasi wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) di Kabupaten Lebak, Anggota Polsek Cipanas, Polres Lebak. mengunjungi peternakan hewan di Kampung Sampaleun 1, Desa Bintanghari.

Kunjungan yang dilaksanakan pada Jumat (10/6) ini dilakukan bersama mantri hewan untuk pengecekan kondisi hewan ternak.

Kapolres Lebak AKBP Wiwin Setiawan melalui Kapolsek Cipanas Kompol Edy Prastyo mengatakan, pelaksanaan kegiatan sambang dan pengecekan ini untuk pencegahan penyebaran penyakit mulut dan kuku.

BACA JUGA:  Pengedar Judi Togel Sydney dan Hong Kong Diringkus Polres Lebak

“Dalam pelaksanaan Kegiatan Sambang dan pengecekan ini, diimbau agar hewan yang terindikasi terpapar untuk segera berkoordinasi dengan dinas peternakan,” ujarnya, dikutip dari Tribratanews, Jumat (10/6).

Pada kesematan yang sama, anggota Polsek Cipanas, Polres Lebak, dan Mantri hewan memberikan imbauan kepada peternak untuk tidak panik dan tetap menjaga kebersihan kandang.

BACA JUGA:  Pengendara Diminta Waspada, Polres Lebak Terapkan Sistem One Way

Berdasarkan dari pengecekan hewan ternak yang ada di Kecamatan Cipanas, tidak ditemukan lagi hewan ternak yang terindikasi terjangkit PMK. (*)

Simak video pilihan redaksi berikut ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya