Masjid Al Ukhuwah Diresmikan, Begini Harapan Walkot Tangsel

Masjid Al Ukhuwah Diresmikan, Begini Harapan Walkot Tangsel - GenPI.co BANTEN
Masjid Al-Ukhuwah yang berada di Mahagoni Althia Park Graha Bintaro, Pondok Aren diresmikan oleh Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie, Minggu (17/4).

GenPI.co Banten - Masjid Al-Ukhuwah yang berada di Mahagoni Althia Park Graha Bintaro, Pondok Aren diresmikan oleh Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie, Minggu (17/4).

Pada sambutannya, Wali Kota Tangsel menyatakan rasa syukurnya dapat meresmikan masjid yang akan menjadi tempat ibadah sekaligus sarana kebersamaan antar warga.

Benyamin menuturkan, pembangunan masjid merupakan salah satu dari beberapa prioritas bagi Pemkot Tangsel, sebagaimana moto kota ini: cerdas, modern dan religius.

BACA JUGA:  Nekat Buka di Bulan Ramadan, Sejumlah THM di Tangsel Ditutup

“Religius yang tidak hanya semata menjadi slogan tetapi juga diterapkan dan diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari,” ujar Benyamin.

Benyamin berharap, masyarakat dapat memberikan peran aktif kepada masyarakat untuk terwujudnya masyarakat Tangsel yang cerdas dan religius.

BACA JUGA:  Walkot Tangsel Lantik 33 P3K, Ternyata Ini Tugasnya

Dia menambahkan, kehadiran tempat ibadah harus dimanfaatkan dan diaktifkan, baik yang menyangkut pendidikan keislaman dan keagamaan serta pembentukan karakter positif bagi Anak.

“Kita juga ingin memberantas buta huruf, tidak hanya buta huruf latin tapi juga buta huruf Al-Qur'an,” kata Benyamin.

BACA JUGA:  Mantap! PMI Tangsel Salurkan Bantuan untuk Penanggulangan Bencana

Terakhir, Benyamin mengimbau kerja sama dari semua pihak termasuk para orang tua untuk menjaga anak-anaknya untuk tidak beraktivitas di malam hari.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya