Jadi Tuan Rumah CSS ke-20, Begini Persiapan Pemkab Tangerang

Jadi Tuan Rumah CSS ke-20, Begini Persiapan Pemkab Tangerang - GenPI.co BANTEN
Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar. Foto: Antara.

GenPI.co Banten - Kesuksesan Kabupaten Tangerang dalam program pengelolaan sanitasi membuat kota ini ditunjuk menjadi tuan rumah City Sanitation Summit (CSS) ke-20 tahun 2022.

Agenda tahunan dari Aliansi Kabupaten Kota Peduli Sanitasi (AKKOPSI) ini akan dilaksanakan pada akhir Agustus atau awal September 2022.

Bupati Tangerang Ahmad Zaki Iskandar menyatakan kesiapannya bersama jajaran OPD menjadi tuan rumah dan saat ini sedang merampungkan persiapan dan pembenahan.

BACA JUGA:  Mantap! Pemkab Tangerang Bakal Bangun 4 Jalan Tol, Mana Saja?

Empat hal yang menjadi poin penting dalam program ini adalah kesadaran perubahan perilaku dan kesadaran individual dan kelembagaan.

Kemudian adalah perencanaan komprehensif dan implementasi terintegrasi serta koordinasi yang efektif dengan kelompok kerja.

BACA JUGA:  Selama Ramadan, Pemkab Tangerang Ganti Apel Pagi dengan Tausiah

Selain itu, memperkuat peran AKKOPSI menjadi mitra pemerintah dalam pembangunan sanitasi berkelanjutan.

Pada kegiatan kali ini, akan ada penambahan kegiatan sebelumnya dan sebelumnya tidak ada, yakni bertukar pengalaman, pengetahuan terkait sanitasi.

BACA JUGA:  Prosedur Pemkab Tangerang Cegah Covid Selama Ramadan, Apa Saja?

Kemudian kegiatan membangun kemitraan dan mendorong advokasi, promosi dan kampanye pembangunan sanitasi Indonesia maju di tahun 2045. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya