
Struktur penggunaan anggaran daerah, kata Benyamin, harus segera diusulkan agar bisa segera menjalankan program.
Benyamin mengimbau ASN yang dilantik untuk segera menyesuaikan diri dengan tugas barunya. Karena, pada pekan depan dinas tersebut sudah dapat realisasi anggaran.
Benyamin memprakirakan, mutasi dan rotasi jabatan tidak akan berhenti karena masih banyak pejabat yang mengikuti open bidding dan beberapa pejabat lainnya telah memasuki usia pensiun.
BACA JUGA: Kampung RJ Hadir di Tangsel, Ini Harapan Kejati Banten
“Jadi nanti akan ada lagi, memang rotasi ini salah satu upaya kita agar proses pembangunan bisa terus berlangsung,” ujarnya. (*)
Jangan lewatkan video populer ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News