Kerumunan Akan Dibubarkan, Benyamin: Tahun Barunya di Rumah Saja

Kerumunan Akan Dibubarkan, Benyamin: Tahun Barunya di Rumah Saja - GenPI.co BANTEN
Wali Kota Tangerang Benyamin Davnie. Foto: Humas Pemkot Tangsel.

GenPI.co Banten - Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie mengimbau agar masyarakat tetap di rumah pada saat merayakan malam tahun baru 2022.

Benyamin juga menyatakan rasa terima kasihnya kepada masyarakat yang tetap menjaga keamanan selama perayaan natal pada Sabtu (25/12) lalu.

"Saya ucapkan terima kasih dalam kegiatan natal kemarin, sudah kita lewati, lancar, aman. Sudah, tahun barunya di rumah saja," ucapnya pada wartawan pada Selasa (28/12).

BACA JUGA:  Kerja Sama dengan Dekopinda, Harapan Dinkop Kota Tangsel Tinggi

Menurut Benyamin, pihaknya telah membentuk tim untuk mengurai keramaian di malam tahun baru nanti.

Meski level PPKM sudah diturunkan, kata Benyamin, pandemi Covid-19 masih belum selesai.

BACA JUGA:  Kota Tangerang Tambah Gerai Vaksin, Wali Kota Ingin Percepatan

"Walaupun kita sudah level satu saat ini, bukan berarti kita semua harus abai. Karena virusnya masih ada, apalagi ditambah dengan munculnya varian omicron," imbuhnya.

Benyamin juga mengatakan bahwa pihaknya akan melakukan patroli bersama untuk membubarkan kerumunan di malam tahun baru nanti.

BACA JUGA:  Mantap! 6.258 Loker di Kota Tangerang Telah Terserap

Mengacu dari data di laman resmi Dinas Kesehatan Kota Tangerang Selatan, sejak 20 Desember lalu tidak ada penambahan kasus baru Covid-19.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya