Ingin Tenangkan Pikiran Sebelum Tidur? Coba 7 Cara Ini

16 November 2021 11:00

GenPI.co Banten - Tidur adalah salah satu istirahat terbaik bagi tubuh yang dapat mengembalikan energi. Tetapi, pikiran yang membuat tidak tenang seperti stres dan banyak masalah justru membuat Anda kesulitan untuk tidur.

Salah satu cara agar memperoleh kualitas tidur terbaik sehingga Anda bisa tidur nyenyak adalah dengan menenangkan pikiran. Berikut tujuh cara menenangkan pikiran sebelum yang bisa Anda lakukan:

1. Meditasi

BACA JUGA:  Tidur Berlebihan, Bisa Jadi Tanda Depresi dan Berisiko Kematian

Melakukan relaksasi tubuh dan juga pikiran dengan meditasi merupakan salah satu cara terbaik untuk menenangkan pikiran. Meditasi merupakan latihan pada suasana tenang untuk menciptakan pikiran dan tubuh yang rileks tanpa memerlukan alat bantu khusus.

Anda bisa memusatkan pikiran sembari duduk bersila. Ambil napas dalam-dalam dan keluarkan secara perlahan. Lakukan berulang hingga Anda merasakan tubuh dan pikiran rileks. Latihan ini bisa dicoba satu atau dua jam sebelum tidur.

BACA JUGA:  Tidur dengan Posisi Duduk Bikin Lumpuh Sementara, Simak Fakta Ini

2. Membuat rutinitas

Cara berikutnya yang bisa membantu pikiran menjadi lebih tenang adalah menerapkan rutinitas sebelum tidur. Anda bebas menentukan rutinitas selama itu mendukung pikiran dan tubuh menjadi rileks. Bisa dengan membaca buku, mendengarkan music atau melakukan peregangan ringan sebelum tidur.

BACA JUGA:  Minum Air Putih Sebelum Tidur, Berat Badan Merosot Tajam

3. Mandi air hangat

Mandi air hangat bisa membantu menenangkan tubuh Anda dengan melepaskan hormon endorfin. Bahkan aliran darah ke kulit meningkat saat berendam di air hangat. Pikiran yang membebani akan berubah menjadi pikiran positif. Rasa kantuk akan terasa saat Anda memasuki kamar tidur.

4. Menghentikan aktivitas

Anda bisa menetapkan jadwal tidur yang konsisten setiap harinya. Cobalah untuk menghentikan aktivitas satu jam sebelum tidur. Seperti tidak menyentuh gawai saat di ranjang tempat tidur dan mengheningkan suaranya. Jangan lupa mematikan lampu atau mengganti dengan lampu tidur. Pejamkan mata dan lama-lama Anda akan tidur dengan sendirinya.

5. Menulis diary

Salah satu cara jitu untuk menenangkan pikiran sebelum tidur adalah dengan menulis diary atau buku harian. Aktivitas ini bisa dilakukan jika Anda sedang memiliki banyak masalah. Anda tidak perlu menulis panjang lebar. Anda bisa mencurahkan isi hati dan mengeluarkan pikiran yang membebani lewat tulisan. Setelah menulis, biasanya pikiran menjadi tenang dan tidak terasa akan menjadi ngantuk kemudian tertidur.

6. Suasana nyaman

Jangan abaikan suasana kamar tidur. Menurut HelpGuide, menciptakan suasana tidur yang nyaman akan banyak membantu Anda menenangkan pikiran. Anda bisa merapikan kasur serapi mungkin, membuat suasana sunyi dan udara ruangan yang sesuai. Ini akan mendukung Anda cepat tidur dan terlelap.

7. Rutin berolahraga

Tahukah Anda, olahraga yang dilakukan secara teratur  akan membantu tubuh menurunkan hormon kortisol dan epinefrin. Sebaliknya, kadar hormon antidepresan atau hormon norepinefrin dan hormon serotonin dan endorfin, atau hormon Bahagia justru meningkat.

Lakukan aktivitas ini minimal dua jam sebelum tidur agar suhu tubuh Anda kembali normal. Tubuh akan menjadi lebih rileks dan Anda bisa tidur dengan nyenyak. (hellosehat) 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Citra Dara Vresti Trisna

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BANTEN