Pengacara Pesulap Merah Minta Masalah Selesai Baik-baik

09 September 2022 21:00

GenPI.co Banten - Setelah berusaha membongkar trik para dukun, Marcel Radhival, atau yang biasa dikenal dengan Pesulap Merah menimbulkan pro kontra.

Bahkan Pesulap Merah sempat berkonflik dengan paranormal Gus Syamsudin beberapa waktu lalu.

Selain menerima teror, Pesulap Merah juga mendapat banyak laporan dari banyak dukun.

BACA JUGA:  Sebelum Lawan Gus Samsudin, Pesulap Merah Pernah Terpuruk

Agar dapat menangani itu semua, Pesulap merah menggandeng pengacara kondang Sunan Kalijaga.

“Memang menjadi hak sebagai warga negara dilindungi dan dijamin hak hukumnya artinya siapa pun pelapor silakan laporkan,” ujar Sunan, dikutip dari GenPI.co, Rabu (7/9).

BACA JUGA:  Heboh! Sebelum Terkenal Pesulap Merah Pernah Jalani Profesi Ini

Sunan menilai, permasalahan dengan para dukun sebaiknya diselesaikan dengan cara kekeluargaan.

“Saya bilang kalau ada yang tersinggung, ya, sebaiknya nggak usah main lapor,” kata Sunan.

BACA JUGA:  Diteror Orang Tidak Dikenal, Pesulap Merah: Untung RT Bisa Kerja Sama

Karena, menurut Sunan, banyak cara yang bisa dilakukan untuk menyelesaikan perkara tersebut.

Menurut dia, apa yang dilakukan Pesulap Merah tidak untuk menjatuhkan nama baik siapa pun.

"Sebaiknya, bisa dikomunikasikan. Saya yakin Marcel ini bukan sosok yang ingin bikin gaduh tetapi lebih mengedukasi ke masyarakat," tuturnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Citra Dara Vresti Trisna

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BANTEN