Sukarelawan Gardu Ganjar Beri Bantuan Boks Ikan ke Nelayan di Tangerang

Sukarelawan Gardu Ganjar Beri Bantuan Boks Ikan ke Nelayan di Tangerang - GenPI.co BANTEN
Sukarelawan Gardu Ganjar Banten memberikan bantuan boks ikan kepada kelompok Nelayan di Desa Karang Serang, Kecamatan Sukadiri, Kabupaten Tangerang, Banten. (Foto: Antara/Mulyana)

GenPI.co Banten - Sukarelawan Gardu Ganjar Banten memberikan bantuan berupa puluhan boks ikan kepada kelompok nelayan di Desa Karang Serang, Kecamatan Sukadiri, Kabupaten Tangerang, Senin (22/5).

Hal itu disampaikan Ketua Koordinator Wilayah Gardu Ganjar Banten, Ahmad Wahyudin Nasyar di Tangerang, Senin.

Menurutnya, langkah tersebut merupakan wujud nyata kepedulian pihaknya untuk memudahkan para nelayan dalam bekerja.

BACA JUGA:  Relawan Gelar Doa Bersama di Pandeglang, Ganjar Didoakan Begini

"Alhamdulillah, Insyaallah bantuan ini akan memberikan manfaat untuk teman-teman nelayan. Ini adalah bagian daripada perhatian kami dan kepedulian kami terhadap teman-teman nelayan," ujar pria yang akrab disapa Wahyu itu.

Nantinya, para nelayan dapat memanfaatkan bos tersebut untuk menampung ikan hasil tangkapan agar tetap terjaga kualitas kesegaran ikan tersebut.

BACA JUGA:  Relawan: Ganjar Mampu Atasi Masalah Perempuan di Indonesia

Sehingga, alat penunjang pencari nafkah tersebut mampu meningkatkan penghasilan dan kesejahteraan nelayan.

"Salah satunya itu adalah membantu perekonomian masyarakat sehingga ketika memang mereka fasilitasnya terpenuhi dan tercukupi, maka kegiatan mereka pun inshaallah akan lancar dan hasilnya akan memuaskan, terutama untuk bantuan daripada keluarganya itu sendiri," ungkap Wahyu.

BACA JUGA:  Deklarasi Dukung Ganjar Pranowo Kembali Digelar di Tangerang

Ke depannya, pihaknya terus berkomitmen untuk melakukan sosialisasi kepada masyarakat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya