
“Sebagaimana mestinya saja, kalau memang itu adalah lalu lintas yang harusnya digunakan untuk pengendara atau pejalan kaki, ya kembalikan saja fungsi pada jalan tersebut,” ujarnya.
Tentunya, pemerintah memerlukan strategi agar tidak merugikan berbagai pihak.
“Ya, harusnya juga tindakan perapihan ini dilakukan dan didukung oleh semua pihak, tak tertuju pada Pemkot Tangerang semata. Misalnya, jajaran Dewan ikut turun tangan dan mendukung langkah positif untuk keindahan Kota Tangerang ini,” lanjutnya.
BACA JUGA: Pasar Anyar Kota Tangerang Akan Direvitalisasi Kementerian PUPR
Sementara itu, pedagang Pasar Anyar yang berjualan di sisi Jalan Ahmad Yani juga sedang ditertibkan Pemerintah Kota Tangerang.
Selain mengganggu arus lalu lintas, penertiban dilakukan karena ada revitalisasi Pasar Anyar.
BACA JUGA: Harga Bahan Pokok di Pasar Anyar Ditinjau, Mendag Temukan Ini
Selain Pasar Anyar, penertiban juga dilakukan di Pasar Sipon dengan kondisi pedagang yang berjualan menggunakan fasilitas jalan umum. (Antara)
Lihat video seru ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News