Layanan TBC di Kota Tangerang Diapresiasi WHO dan Kemenkes

Layanan TBC di Kota Tangerang Diapresiasi WHO dan Kemenkes - GenPI.co BANTEN
WHO dan Kemenkes RI mengapresiasi implementasi dari PPM oleh Dinkes Kota Tangerang dalam peningkatan akses terhadap peningkatan akses terhadap layanan TBC. Foto: Humas Pemkot Tangerang.

GenPI.co Banten - Badan WHO dan Kemenkes RI mengapresiasi implementasi dari Public-Private Mix (PPM) oleh Dinkes Kota Tangerang dalam peningkatan akses terhadap peningkatan akses terhadap layanan TBC.

Apresiasi tersebut diberikan usai kunjungan WHO dan Kemenkes RI ke beberapa fasilitas kesehatan mulai dari klinik, puskesmas, hingga RS di Kota Tangerang pada 10-12 Agustus 2022.

Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah menyatakan komitmennya dalam meningkatkan pelayanan TBC.

BACA JUGA:  3 Manfaat Ceker Ayam untuk Kesehatan, Baik untuk Tulang

“Karena menemukan TBC ibarat mencari jarum di dalam jerami sehingga segala upaya akan kami maksimalkan,” kata Arief dalam keterangan tertulis, Jumat (12/8).

Dr. Shibu Balekrisnan yang merupakan International reviewer WHO menilai pelayanan TBC di fasilitas kesehatan, baik milik swasta dan milik pemerintah Kota Tangerang sudah sangat baik.

BACA JUGA:  Baznas Kota Tangerang Santuni Yatim Piatu dan Duafa Rp 444 Juta

“Kapasitas tersedia dengan baik dan yang terpenting adanya komitmen antara Pemerintah Kota Tangerang dan pihak swasta untuk menanggulangi TBC,” terang Shibu.

Pada kesempatan yang sama, reviewer Kemenkes RI I Wayan Gede Artawa mengatakan bahwa best practice dari Kota Tangerang sudah memiliki peraturan di tingkat wali kota yang mengatur penanggulangan TBC dari multi sectoral approach.

BACA JUGA:  Petugas Puskesmas Kota Tangerang Beri Obat Kedaluwarsa ke Bayi

"TBC bukan hanya masalah kesehatan melainkan masalah lingkungan, perumahan, sosial ekonomi, bahkan program CSR perusahaan di Kota Tangerang harus berkontribusi guna menurunkan faktor resiko terjadinya TBC," tutur I Wayan. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya