Begini Syarat Jemaah Haji dari Tangerang yang Berangkat Tahun Ini

Begini Syarat Jemaah Haji dari Tangerang yang Berangkat Tahun Ini - GenPI.co BANTEN
Jamaah haji yang tergabung dalam kelompok terbang pertama tiba di Bandara Internasional Soekarno Hatta. Foto: Antara.

GenPI.co Banten - Kuota untuk calon jemaah haji ke Tanah Suci Mekah untuk warga Kabupaten Tangerang adalah 890 orang pada tahun 2022.

“Jumlah ini sudah ditentukan dari pusat,” kata Kepala Seksi Pelaksanaan Haji dan Umrah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tangerang Iwan Kurniawan, dikutip dari Antara, Rabu (18/5).

Calon jemaah haji yang diberangkatkan pada tahun ini merupakan calon haji yang pada tahun 2020 tidak bisa berangkat karena pandemi.

BACA JUGA:  Drainase Meluap, Perumahan dan Jalan di Tangerang Terendam Banjir

Menurut Iwan, jumlah ini hanya 48 persen jika dibandingkan dengan kuota tahun 2019 sebelum pandemi Covid-19.

Meski demikian, kata dia, jumlah ini cukup banyak dibandingkan dengan kota atau kabupaten lain.

BACA JUGA:  YMSML Gelar Operasi Pasar untuk Jemaah Masjid Al Muhajirin Ciater

“Bahkan Kabupaten Tangerang urutan nomor satu jumlah kuota terbanyak di Banten,” katanya.

Syarat untuk calon haji yang berangkat tahun ini harus melunasi biaya perjalanan ibadah haji yang ditentukan serta memenuhi persyaratan melakukan perjalanan.

BACA JUGA:  Setelah Tertunda 2 Tahun, Ratusan Calon Haji Berangkat ke Mekah

Adapun usia yang ditentukan adalah maksimal 65 tahun dan sudah mendapat vaksinasi Covid-19.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya