Bupati Pantau Kesiapan Fasilitas Rumah Sakit Jelang Lebaran 2022

Bupati Pantau Kesiapan Fasilitas Rumah Sakit Jelang Lebaran 2022 - GenPI.co BANTEN
Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar kunjungi tiga rumah sakit di Kabupaten Tangerang untuk pastikan kesiapan fasilitas rumah sakit jelang Lebaran Idul Fitri. Foto: Humas Pemkab Tangerang.

GenPI.co Banten - Menjelang Lebaran Idul Fitri 1443 Hijriah, Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar siagakan tiga RSUD di Kabupaten Tangerang.

Bupati Tangerang didampingi Kadis Kesehatan Dinkes Kabupaten Tangerang mengunjungi RSUD Balaraja dan dilanjutkan ke RSUD Pakuhaji dan terkahir di RSU Kabupaten Tangerang.

Zaki menuturkan, kunjungannya ke tiga rumah sakit ini dilakukan untuk memantau kesiapan fasilitas rumah sakit menjelang Idul Fitri.

BACA JUGA:  Kasus Covid di Kabupaten Tangerang Turun, Sebegini Jumlahnya

"Mudah-mudahan ini bisa menjadi pelayanan kesehatan yang lebih baik lagi bagi masyarakat Kabupaten Tangerang," katanya, dikutip dari laman resmi Pemkab Tangerang, Selasa (26/4).

Bupati juga mengungkapkan, tiga rumah sakit ini akan jadi refrensi bagi pembangunan RSUD di Tigaraksa.

BACA JUGA:  Baru 379.063 Warga Kabupaten Tangerang Terima Vaksin Booster

"Untuk luasannya kurang lebih RSUD Tigaraksa seluas 11 hektar dengan pengembangannya. Jadi kalau kita lihat di Balaraja (RSUD), kebutuhan ruang itu sangat penting apalagi yang di Tigaraksa,” ujarnya.

Zaki juga mengungkapkan, nantinya rumah sakit di Tigaraksa juga akan memiliki water pond atau tandon air untuk kontrol air untuk keperluan RSUD Tigaraksa dan juga untuk saluran anak-anak sungai di sekitar rumah sakit.

BACA JUGA:  349 TKA Bekerja di Kabupaten Tangerang, Begini Tanggapan Disnaker

Selain itu, pembangunan lapangan parkir dan fasilitas musala, dapur dan laundri juga diperhitungkan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya