
GenPI.co Banten - Petugas Samsat Malingping berkoordinasi dengan Manager Vihacle Project PT Cemindo Gemilang di Kabupaten Lebak pada Rabu (6/4).
Kepala PT Jasa Raharja Cabang Banten Sigit Harismun menilai, kerja sama ini bertujuan untuk menjalin hubungan kemitraan dengan PT Cemindo Gemilang.
Melalui kerja sama ini, lanjut Sigit, dapat mamfasilitasi karyawan yang akan bayar pajak kendaraan bermotor.
BACA JUGA: Keringan Pajak Selama Bulan April, Warga Tangerang Buruan Bayar
Saat menjalin kerja sama, petugas Samsat Malingping menjelaskan bila saat ini pihaknya dapat melayani pajak tahunan dan pajak lima tahunan.
Pihaknya juga menuturkan bila dapat mengurus berkas mutasi masuk dan keluar wilayah Samsat Malingping sehingga mempermudah karyawan bayar pajak kendaraan.
BACA JUGA: Begini Cara Bapenda Tangerang Beri Efek Jera Para Penunggak Pajak
Samsat Malingping juga menuturkan bila pihaknya siap untuk jemput bola dalam pembayaran pajak KBM.
Pihak samsat akan datang setiap tanggal 27 ke PT Cemindo Gemilang untuk mengambil pajak yang dibayarkan karyawan.
BACA JUGA: Wah, Capaian Penerimaan Pajak Samsat Balaraja Capai Target
Sementara itu, Sigit juga menuturkan, Jasa Raharja merupakan perusahaan milik negara yang memiliki tugas pokok yaitu memberikan perlindungan dasar kepada korban kecelakaan lalu lintas.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News