
GenPI.co Banten - Forum Lurah Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang menggelar khitanan massal gratis untuk anak yatim dan dhuafa di Kantor Kelurahan Bojong Jaya, Karawaci, Rabu (29/12).
Kegiatan yang dikoordinir oleh 16 kelurahan di bawah Kecamatan Karawaci ini diikuti oleh 40 anak yatim dan dhuafa.
Camat Karawaci, Wawan Fauzi mengungkapkan, kegiatan ini dilakukan untuk meringankan dan membantu anak-anak yatim dan dhuafa untuk menjalankan syariat Islam seperti sebagaimana mestinya.
BACA JUGA: Kota Tangerang Tambah Gerai Vaksin, Wali Kota Ingin Percepatan
Selain itu, kegiatan ini juga dilakukan dalam rangka mengisi waktu libur sekolah serta menjaga kesehatan anak-anak.
“Khitanan massal ini, Forum Lurah Kecamatan Karawaci bekerjasama dengan jajaran Puskesmas, dengan metode sunat laser. Semoga anak-anak sehat, bahagia begitu juga dengan para orangtuanya semoga merasa terbantu dengan program ini,” ungkap Wawan, dikutip dari laman resmi Pemkot Tangerang, Rabu (29/12).
BACA JUGA: Mantap! 6.258 Loker di Kota Tangerang Telah Terserap
Peserta khitanan massal akan mendapatkan santunan, obat-obatan dan multivitamin. Sementara pihak Puskesmas juga akan siaga dalam penanganan lanjutan setelah sunat.
Wawan mengungkapkan, pihaknya akan kembali menyelenggarakan khitanan massal pada bulan Februari 2022 mendatang bersamaan dengan HUT Kota Tangerang ke-29.
BACA JUGA: SDN Karawaci 5 Gelar Workshop, Jamaluddin Minta Sekolah Lain Ikut
Salah seorang orang tua, Rita Sundari mengaku ia mengantarkan dua cucunya, dan merasa sangat terbantu dengan adanya program khitanan massal ini.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News