Widodo Beberkan Rahasia Kemenangan Persita Melawan Bhayangkara FC

Widodo Beberkan Rahasia Kemenangan Persita Melawan Bhayangkara FC - GenPI.co BANTEN
Pelatih Persita, Widodo C Putro memberi arahan pada pertandingan melawan PSM Makassar, Senin (1/11). Foto: Instagram/@persita.official

GenPI.co Banten - Pelatih Persita Tangerang Widodo C. Putro (WCP) buka suara terkait kemenangan timnya melawan pemimpin sementara klasmen Bhayangkara FC dengan skor 2-1.

WCP menilai, kemenangan timnya melawan Bhayangkara FC adalah buah dari kerja keras anak asuhnya, ketepatan strategi dan analisa kelemahan tim lawan.

Ia mengaku menginstruksikan anak asuhnya untuk melakukan tekanan di awal ke tim lawan sejak awal pertandingan.

BACA JUGA:  Persita Tangerang Ganyang Pemimpin Klasmen, Bhayangkara FC 2-1

“Di babak pertama tadi kami sudah bisa mencetak gol. Dan inilah kerja keras serta buah hasil dari para pemain,” ungkap WCP usai permainan.

Meski pada awalnya mengaku tidak punya trik khusus menghadapi Bhayangkara FC, namun akhirnya ia mengungkap rahasia kemenangan timnya.

BACA JUGA:  Hadapi Bhayangkara FC, Beberapa Pemain Persita Dipastikan Absen

Ia mengaku sebelumnya telah menganalisis tim lawan dan kemampuan anak asuhnya. Ia juga mengimbau agar tidak terlalu percaya diri dan kecil hati di setiap pertandingan. Karena menurut dia, semua pemain harus berjuang siapa pun lawannya.  

“Di sepak bola liga kita ini tidak ada yang tidak mungkin. Semua saling mengalahkan ya kecuali mungkin Persib belum terkalahkan. Jadi saya kira kami lihat statistik Bhayangkara juga. Di awal-awal Seri mereka kemarin Seri Kedua terjadi kekalahan ya. Jadi itu salah satu modal penting juga buat kami sehingga pemain bisa percaya diri,” ungkapnya.

BACA JUGA:  WCP Akui Kedahsyatan Bhayangkara FC Sang Pemimpin Klasmen

Ketika ditanya terkait pemain asing di lini depan, WCP mengimbau anak asuhnya untuk tidak berpikir tentang siapa yang mencetak gol tapi bagaimana memenangkan pertandingan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya