Diskominfo Kota Serang Rilis Aplikasi Ragem, Apa Keunggulannya?

26 November 2021 13:00

GenPI.co Banten - Dinas Komunikasi dan informatika (Diskominfo) Kota Serang merilis layanan informasi melalui aplikasi RAGEM.

Kepala Seksi (Kasi) Pengembangan Integrasi dan Aplikasi Ahmed Beiruni menjelaskan, Aplikasi RAGEM (Religius, Adaptable, Great, Educate, Modern) merupakan aplikasi yang dapat di download gratis di Google Play Store.

Aplikasi RAGEM ini diciptakan untuk mengintegrasikan berbagai macam aplikasi layanan informasi yang telah dibuat sebelumnya oleh Diskominfo bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait. 

BACA JUGA:  Bahaya Catfishing Menanti di Balik Aplikasi Jodoh Online

Menurut Ahmed, Aplikasi RAGEM adalah induk dari seluruh aplikasi informasi dan layanan publik yang dikelola oleh Diskominfo Kota Serang. 

Ahmed mengemukakan, di bawah naungan Bidang E-Government, terciptanya induk dari seluruh aplikasi tersebut merupakan terobosan baru.

BACA JUGA:  Pemkot Tangerang Beri 6 Aplikasi ke Pemkab Pandeglang, Apa Saja?

“Jadi semacam rumah aplikasi, untuk mempermudah masyarakat dalam mengakses layanan informasi publik,” ujar Ahmed Beiruni, dikutip dari Antara, Kamis (25/11).

Ahmed juga mengungkapkan, keunggulan dari aplikasi RAGEM adalah jaminan keamanan data yang akan menjadi integritas utama. 

BACA JUGA:  Polda Banten Merilis Aplikasi “Pendekar Banten”, Ini Kelebihannya

“Kami menjamin keamanan untuk menjaga datanya dan pengembangan untuk aplikasi, seperti RABEG versi terbaru lebih baik dari sebelumnya,” katanya. 

Ahmed mengajak kepada masyarakat Kota Serang agar segara download aplikasi RAGEM untuk mempermudah mendapatkan informasi. 

“Hanya satu kali download untuk seluruh aplikasi, kita dapat mengetahui seluruh informasi di Kota Serang,” tutup Ahmed. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Citra Dara Vresti Trisna

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BANTEN