Harga Beras Medium di Lebak Naik Rp 200 per Kilogram

04 September 2023 14:00

GenPI.co Banten - Harga beras medium di Kabupaten Lebak, Banten, mengalami kenaikan Rp 200 per kilogram dalam 3 hari terakhir.

Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Lebak, Orok Sukmana di Lebak, Minggu (3/9).

"Berdasarkan pemantauan di lapangan harga beras masih stabil, ada kenaikan harga Rp 200 per kilogram," kata Sukmana.

BACA JUGA:  Antisipasi Krisis Pangan, Wabup Lebak Ajak Warga Tanam Ubi-ubian

Sukmana juga memastikan stok beras medium di Rangkasbitung, Maja, Cipanas, Sampay dan Bayah masih mencukupi meski memasuki musim kemarau.

Meski demikian, menurutnya masyarakat masih memiliki daya beli yang tinggi.

BACA JUGA:  Musim Kemarau, Warga Lebak Diminta Jaga Kebersihan Lingkungan

Saat ini, harga beras KW I jenis medium naik dari Rp 11.600 menjadi Rp 11.800/kg.

Sedangkan harga beras KW II jenis medium naik dari Rp 10.700 menjadi Rp 10.900/kg.

BACA JUGA:  Kacab Bulog Lebak-Pandeglang: Kami Siap Jaga Harga Beras

Untuk harga beras KW III jenis medium naik dari Rp 9.700 menjadi Rp 9.900/kg. (Antara)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Budi Yuni

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BANTEN