GenPI.co Banten - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memberikan peringatan dini cuaca untuk warga Banten pada Selasa (22/11).
Pasalnya, ada potensi angin kencang di wilayah Kabupaten Serang bagian Barat dan Kota Cilegon.
Dalam rilisnya, BMKG juga memprakirakan cuaca di sejumlah wilayah di Banten hari ini.
Di siang hari, cuaca di Bayah, Lebak, Rangkasbitung, berpotensi turun hujan ringan.
Pada malam hari, cuaca di seluruh Banten diprediksi berawan.
Begitu juga pada saat dini hari, cuaca di seluruh Banten juga diprediksi berawan.
Suhu di wilayah Banten diperkirakan mencapai 23-32 derajat celcius.
Sedangkan kelembapan udara di wilayah Banten mencapai 55-95 persen. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News