4 Manfaat Aplikasi Penjualan Barang Serta Rekomendasinya

27 Oktober 2022 07:00

GenPI.co Banten - Bagi pelaku UMKM maupun kepala rumah tangga, tantangan perlambatan ekonomi akibat perang dagang dan pandemi Covid-19 sangatlah berat. Pembatasan mobilitas dan konsumsi otomatis menggerus omset semua sektor.

UKM menjadi penopang krisis ekonomi 1998 – 2008 karena mayoritas belum terkait akses permodalan, sehingga tidak terdampak krisis. Tapi kini, menurut data Goldman Sachs, 75% UKM di Amerika Serikat mengalami penurunan penjualan.

Selain bantuan modal, pemanfaatan teknologi digital untuk aplikasi penjualan barang, akan membantu manajemen finansial UKM dan rumah tangga untuk melewati krisis.

BACA JUGA:  Ini Perhitungan Lembur dan Upah Sesuai Peraturan Pakai Aplikasi

Jurus bertahan hidup sebuah usaha dan rumah tangga adalah memastikan cashflow terjaga sehat. Pemasukan, pembelanjaan, penagihan dan pembayaran di antara berbagai pihak kini banyak yang mulai tersendat karena biasa dilakukan secara tatap muka.

Aplikasi penjualan barang dan aplikasi penjualan barang online bisa membantu pencatatan keuangan usaha dan rumah tangga, dengan terperinci, mudah dan cepat!

BACA JUGA:  Tak Perlu Antre di Kantor Pajak, Diskominfo Siapkan Aplikasi

Manfaat Aplikasi penjualan barang

Dengan keberadaan aplikasi penjualan barang seperti ini, tentu saja usaha kita akan berjalan lebih teratur dan kita bisa fokus untuk mengembangkan promosi usaha. Lalu apa saja manfaat dari aplikasi penjualan barang kekinian untuk usaha kita, berikut ulasanya:

BACA JUGA:  Aplikasi Antrean Online Hampir Siap, Bayar Pajak Jadi Mudah

Menjaga Aset Bisnis
Aplikasi penjualan barang ternyata dapat membantu untuk menjaga aset usaha kita. Hampir seluruh transaksi usaha dapat tercatat pada aplikasi penjualan barang. Dengan begitu, pemilik usaha dapat dengan mudah mengakses informasi tentang aset yang dimiliki perusahaan.

Memudahkan Manajemen Keuangan
Dengan menggunakan aplikasi penjualan barang, maka secara langsung akan memberikan kemudahan untuk manajemen keuangan usaha kita, meskipun masih berskala kecil. Melalui manajemen keuangan seperti ini, Anda sebagai owner dari suatu usaha juga dapat menentukan berapa keuntungan dan pengeluaran yang dilakukan perusahaan Anda.

Terhindari Dari Kesalahan Perhitungan
Mungkin bisa Anda bayangkan, jika usaha Anda masih menggunakan metode pengaturan keuangan yang manual, sementara transaksi Anda begitu banyak, kemungkinan kesalahan perhitungan bisa terjadi. Dengan aplikasi penjualan barang, maka Anda bisa membuat laporan usaha dengan lebih akurat, dan risiko kesalahan seperti tadi dapat diminimalisir.

Lebih Hemat Waktu dengan Aplikasi Penjualan Barang
Dengan menggunakan aplikasi penjualan barang yang praktis, usaha Anda juga bisa lebih cepat melakukan update laporan keuangan. Bayangkan jika dikerjakan secara manual, maka membuat laporan keuangan ini akan membutuhkan waktu dan perhitungan yang cukup lama.

Pada aplikasi penjualan barang untuk usaha, Anda hanya perlu menginput data, maka hasilnya akan muncul. Hal ini juga akan lebih menghemat waktu Anda, ketika membuat laporan keuangan. Hasil dari laporan keuangan dengan menggunakan aplikasi penjualan barang juga akan lebih akurat.

Bagi para pemula yang baru saja memulai usahanya, Anda akan sangat diuntungkan dengan menggunakan aplikasi penjualan barang kekinian untuk usaha. Dengan begitu, Anda bisa lebih konsentrasi pada kegiatan promosi usaha yang sedang dirintis.

Aplikasi penjualan barang yang Jadi Rekomendasi

Meskipun situasi ekonomi terus tertekan akibat social distancing, physical distancing, dan PSBB, tak sedikit usaha yang masih berjuang mempertahankan perputaran roda bisnisnya melalui berbagai modifikasi produk. Hal tersebut dilakukan agar tetap relevan dengan kebutuhan di masa krisis ini.

Seperti misalnya usaha garmen yang banting stir menjadi produsen Alat Pelindung Diri untuk tenaga medis. Baik dalam pelaksanakan pembelian bahan baku, pengiriman produk, hingga pencatatan laporan keuangan, setiap pemilik usaha punya daftar tugas administratif panjang setiap harinya.

Mayoritas masih mengandalkan pembukuan gratis lewat Excel, padahal mereka membutuhkan software atau aplikasi lain yang bisa lebih mendukung kinerjanya. Karena menghilangkan proses input data manual, aplikasi penjualan barang mampu menghemat tempat dan menyisakan waktu senggang bagi para wirausaha.

Sayangnya, tidak banyak pemilik usaha mengetahui bahwa ada berbagai aplikasi penjualan barang berbasis desktop yang kini sudah meluncurkan versi aplikasi penjualan barang multifungsi gratis, seperti Excel! Berikut ini adalah 5 rekomendasi terbaiknya:

Mekari Jurnal
Mekari Jurnal adalah pelopor aplikasi penjualan barang gratis yang berfokus pada pengiriman invoice secara digital, pembuatan laporan keuangan, pengelolaan stok dan kwitansi.

Dengan menggunakan Mekari Jurnal, maka lebih menghemat waktu proses administrasi dan operasional, dengan harga yang efisien, efektif dan cepat. Karena itu, pebisnis bisa lebih fokus untuk mengembangkan usahanya.

Mekari Jurnal bisa diakses secara fleksibel, untuk berbagai perangkat dan kapan saja, selama terhubung dengan internet. Menggunakan aplikasi penjualan barang ini menjadikan pengguna lebih mudah dalam membuat invoice atau faktur, mengecek inventori, serta membuat laporan keuangan.

Jadi, Mekari Jurnal menjadikan pembuatan laporan keuangan perusahaan lebih mudah, aman, cepat, nyaman, dan datanya bisa diakses secara real-time. Menariknya, Mekari Jurnal telah memiliki keamanan berstandar tinggi, ISO 27001, setara dengan bank, sehingga keamanan data perusahaan terjamin.

Hingga kini, sudah ratusan ribu pelaku UMKM yang bergabung dengan Mekari Jurnal. Fungsi Mekari Jurnal antara lain:

●        Aplikasi Mekari Jurnal menyediakan akses ke PC dan laptop via smartphone, kapan pun di mana pun.

●        Fitur akunting lengkap: laporan penjualan, pendapatan dan rugi-laba.

●        Membuat dan mengirim invoice dalam hitungan menit!

●        Menyediakan pilihan template invoice untuk jenis bisnis berbeda.

●        Mengirim invoice via email, Whatsapp, Line.

●        Pembayaran via transfer bank, kartu kredit, virtual account.

●        Kalkulasi otomatis untuk diskon dan pajak.

●        Fitur Inventory memungkinkan pemantauan stok secara real time dari mana pun, kapan pun.

●        Fitur Expense Tracker membantu pencatatan terperinci, cek arus kas masuk dan keluar dari smartphone.

Mekari Jurnal dianggap jawara dibanding keempat saingannya karena berbasis di Indonesia dan menyediakan pelatihan secara langsung. Selain itu, dapat menjauhkan paranoid, karena diklaim kerahasiaan data bisnis kamu terjamin aman 100%!

Akuntansi UKM
Ini adalah sistem aplikasi penjualan barang sederhana yang dapat didownload gratis di Google Play, yang tepat untuk oleh Usaha Kecil dan Menengah, serta untuk pengelolaan keuangan sehari-hari, yang dapat digunakan secara gratis, tanpa iklan, tanpa batasan jumlah transaksi yang bisa dicatat, tanpa batasan jumlah entitas usaha yang dimiliki, tanpa batasan periode melihat laporan keuangan, serta dapat digunakan secara offline.

Dalam aplikasi catatan keuangan ini terdapat fitur akuntansi yang membantu memenuhi manajemen keuangan perusahaan seperti:

●        Jurnal Harian

●        Quick Jurnal

●        Koreksi Jurnal

●        Buku Besar

●        Neraca Saldo

●        Laporan Laba Rugi

●        Laporan Neraca

●        Laporan Periode

●        Laporan Utang

●        Laporan Piutang

●        Laporan SPT Tahunan

●        Export Excel

●        Backup & Restore

●        Sync Google Drive

●        Pengingat

●        Responsif

●        Multi User

●        Floating Kalkulator

●        Keamanan untuk mengunci aplikasi

 

Wave Accounting
Wave Accounting adalah aplikasi penjualan barang gratis berbasis desktop yang memungkinkan kamu mengirim invoice, pencatatan laporan akunting, hingga membuat kwitansi secara online, yang sudah dipercaya dan digunakan > ratusan ribu pengguna. Aplikasi Wave untuk smartphone Android maupun iOS yang tersedia di Google Play Store dan App Store memiliki fitur yang memungkinkan kamu scanning kwitansi dari kamera smartphone, lalu mengolah datanya.

Wave Accounting sangat cocok untuk sistem penggajian karyawan. Wave Accounting dan Receipt by Wave untuk pengguna smartphone bisa didownload di App Store, atau di www.waveapps.com. Wave sementara ini belum tersedia bagi pengguna Android.

Fitur unggulan Wave Accounting diantaranya:

●        Pembuatan invoice

●        Enkripsi 256-bit anti hacker.

●        Penyimpanan data aman.

●        In plain and Simple English.

●        Read Only.

●        Tidak bisa memindahkan uang dari rekening pengguna.

●        Pelacakan biaya dan tagihan pembayaran.

●        Melacak pengeluaran pribadi dan profesional.

●        Menyediakan > 40 jenis profil bisnis.

●        Aplikasi berbasis web memudahkan pengaksesan.

●        Memudahkan kolaborasi akuntansi, pembukuan, mitra bisnis secara real time.

●        Backup otomatis per jam.

●        Fitur dashboard yang memudahkan penggunaan.

●        Menyediakan suport untuk mata uang asing.

●        Interface akuntansi yang customized.

 

GnuCash
Sebagai salah satu aplikasi penjualan barang berbasis desktop, GnuCash bisa didownload secara gratis untuk para pengguna Windows maupun Apple, yang cocok buat kamu yang baru memulai usaha. GnuCash kini juga hadir dalam bentuk mobile apps pelacak pengeluaran secara on-the-go untuk sistem Android, yang merupakan aplikasi pendamping untuk GnuCash versi desktop yang dapat mengekspor datanya ke format QIF atau OFX.

Fitur unggulan GnuCash diantaranya:

●        Interface mudah digunakan.

●        Bagan akun untuk pengelompokkan jenis akun.

●        Pemisahan transaksi.

●        Double Entry (pencatatan berganda).

●        Pengkategorian tipe akun pendapatan/pengeluaran

●        Transaksi terjadwal.

●        Ekspor data ke GnuCash XML, QIF, atau OFX.

●        Pencatatan transaksi berbentuk grafik pie/bar/garis

●        Widget layar depan untuk akses cepat.

Kelemahan: aplikasi tidak menawarkan kompatibilitas penuh dengan GnuCash versi desktop, tapi dapat mengimpor akun dan transaksi pengguna dari file XML GnuCash.

Zipbooks
Aplikasi penjualan barang berbasis desktop gratis yang berasal dari India ini ternyata lebih banyak digunakan untuk para freelancers. Meskipun bisa di download secara gratis, fitur Zipbooks cukup lengkap. Untuk penambahan fitur, penggunaannya harus berbayar.

Zipbooks mendapatkan rating 5/5 customer reviews page dan memiliki fitur live chat yang aktif sepanjang jam kerja. Selain itu, software ini juga mampu melacak pengeluaran dan transaksi bank, serta menampilkan status keuangan bisnis maupun pribadi secara terperinci. Sayangnya, Zipbooks belum ada di Indonesia, jadi untuk menggunakannya kamu harus menyesuaikan dengan standar waktu internasional.

Untuk info fitur-fiturnya, kunjungi www.zipbooks.com. Zipbooks juga menyediakan mobile apps yang bisa didownload di Google Play, yang memungkinkan kamu melihat laporan keuangan, penjualan, pembelian dan persediaan di akun pengguna ZipBook yang resmi teregistrasi, kapan pun dan dari mana pun. Untuk registrasi, kunjungi www.zipbooks.in.

SlickPie
SlickPie menjadi pilihan aplikasi penjualan barang sederhana berbasis desktop gratis terbaik, karena penggunaan yang nggak ribet dan tampilan yang mudah dimengerti. Tantangannya 1: penggunaan bahasa Inggris. Aplikasi penjualan barang yang diluncurkan Slick Pie adalah Magic Bot, yang merupakan layanan otomatisasi penyimpanan data, dan bisa di download di www.slickpie.com. Cara kerjanya adalah:

●        Menyimpan data tagihan dan bukti pembayaran berformat jpg, png atau gif dalam folder di Dropbox.

●        Menarik semua data yang tersimpan dalam folder-folder spesifik di Dropbox, kemudian membuat transaksi otomatis di SlickPie. Dokumen sumbernya akan terlampir pada transaksi agar bisa kamu periksa dan setujui.

Manfaatkan aplikasi penjualan barang yang kompeten gratis dari untuk menjaga keselamatan manajemen finansial kamu di tengah krisis ekonomi dan kesehatan ini. Badai pasti akan berlalu, jadi jangan menyerah berinvestasi. Perkaya peluang profit dan minimalisasi risiko kerugian dengan investasi yang berintegritas, fleksibel dan menguntungkan seperti reksa dana.

Itulah beberapa aplikasi yang membantu kamu untuk mengatur keuangan bisnis dan untuk mencatat transaksi bisnis sehari-hari seperti pengeluaran dan pemasukan, yang nantinya bisa membantu kamu membuat laporan keuangan bisnis secara otomatis.

Dengan begitu, kamu bisa lebih mudah mencatat pengeluaran dan pendapatan hingga menjadi laporan keuangan yang mempermudah kamu mengambil keputusan bisnis. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BANTEN