Amunisi Ganjar Pranowo Bertambah, GPP Deklarasikan Dukungan

28 Juli 2022 15:00

GenPI.co Banten - Amunisi Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo untuk melangkah ke 2024 makin bertambah setelah munculnya dukungan dari kelompok sukarelawan baru.

Mereka adalah tergabung dalam wadah bernama Ganjar Pranowo Presiden (GPP) yang mendeklarasikan dukungan pada Rabu (27/7) di Gedung Joang 45, Jakarta Pusat.

Ketua GPP Jakarta Nazarudin Lubis mengungkapkan alasan pihaknya memberikan dukungan kepada Ganjar Pranowo.

BACA JUGA:  Ketua LGP Optimistis Ganjar-Puan Menang di Pilpres 2024

Dia menyebut bahwa Ganjar akan mampu meneruskan kerja Presiden Joko Widodo lantaran memiliki visi yang sama.

"Ada kesamaan (Jokowi, red) dengan Ganjar," ujar Nazarudin.

BACA JUGA:  Dewan Pembina FGP Beberkan 10 Alasan Ganjar-Puan Layak di 2024

Karena kesamaan itu, maka Ganjar adalah figur paling cocok untuk menjadi presiden Indonesia selanjutnya.

Nazarudin khawatir jika bukan Ganjar, maka kinerja positif Jokowi selama 10 tahun terakhir tidak akan diteruskan.

BACA JUGA:  Ganjar Diprediksi Menang, Akademisi: Politik Itu Tidak Pasti

Terkait tiket dari PDIP, Nazarudin optimis Ganjar akan memperolehnya.

"Kami yakin yang terhormat ibu Mega akan mendukung Ganjar. Cuma itu nanti pada tahap akhir," tutur dia.

Lebih lanjut Nazarudin mengatakan, deklarasi yang mereka lakukan adalah gong untuk memulai pergerakan lebih lanjut untuk mengumpulkan dukungan.

Salah satunya adalah dengan turun ke daerah-daerah untuk melakukan konsolidasi sampai ke tingkat ranting. 

"Konsolidasi sampai ke pinggiran Jakarta demi mengerucutkan satu nama capres, yakni Ganjar," tutup Nazarudin.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Paskalis Yuri Alfred Reporter: root
ganjar pranowo   amunisi   dukungan   GPP   deklarasi   jokowi   2024  

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BANTEN