Pesan Walkot Tangerang pada Atlet Popda X Bikin Semangat

01 Juni 2022 20:00

GenPI.co Banten -  

Sebanyak 228 atlet yang akan berlaga di Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) X tingkat Provinsi Banten mengikuti acara pelepasan bersama Wali Kota Tangerang.

Pada acara yang digelar di Stadion Benten Reborn tersebut, Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah berpesan agar para atlet membawa nama baik Kota Tangerang.

BACA JUGA:  Begini Pesan Wawalkot Kepada Karang Taruna Kota Tangerang

Arief meminta para atlet untuk menujukkan kemampuan terbaiknya serta menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas.

“Kita datang dengan satu semangat, siap menang,” ujar Wali Kota, dikutip dari laman resmi Pemkot Tangerang, Rabu (1/6). 

BACA JUGA:  Disporabudpar Jadikan Popda Momen Cari Bibit Unggul

Dia meminta para atlet dapat bertanding dengan baik dan mempersiapkan mental juara.

Karena, di tahun ini Pemkot Tangerang menargetkan kontingen dari Kota Tangerang dapat meraih medali emas sebanyak mungkin untuk dapat meraih juara umum.

BACA JUGA:  Dinkes Kota Tangerang Minta Masyarakat Waspada Cacar Monyet

“Persiapan sudah dilakukan, dan waktunya untuk menunjukkan bahwa kalian adalah putera puteri terbaik di Provinsi Banten,” kata Arief.

Capaian positif di ajang Popda X, lanjut Wali Kota, para kontingan akan mendapat prestasi di level yang lebih tinggi, baik nasional maupun internasional.

“Jangan ragu untuk mengeluarkan kemampuan terbaik, dan manfaatkan kesempatan yang dimiliki,” pesannya. 

Pada kesempatan yang sama, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Tangerang Kaonang mengungkapkan, di pertandingan yang dilaksanakan pada 6-11 Juni 2022 mendatang, akan diberangkatkan 323 personel.

Mereka terdiri dari para atlet, pelatih, asisten, official dan tenaga medis.

“Sebanyak 228 atlet untuk bertanding dalam 18 cabang olahraga yang diperlombakan,” pungkasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Citra Dara Vresti Trisna

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BANTEN