Kapolri Apresiasi Pergeseran Arus Mudik Lebaran 2022, Kenapa?

26 April 2022 15:00

GenPI.co Banten - Pergeseran arus mudik Lebaran 2022 di Pelabuhan Merak, Cilegon diapresiasi Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo.

“Biasanya untuk wilayah Merak, kegiatan mulai padat saat malam hari, namun hari ini sudah mulai terjadi pergeseran arus mudik," ujar Kapolri, Selasa (26/4).

Dia mengungkapkan, Pelabuhan Merak hari ini sempat ada di situasi kuning, atau penyetopan karena dermaga telah penuh.

BACA JUGA:  Bensin Mobil Habis di Tengah Kemacetan Saat Mudik, Begini Caranya

Dia juga mengungkapkan mudik yang mengarah ke timur kurang lebih 52 persen sementara ke arau Sumatera yakni 30 persen.

Menurut kapolri hal ini menandakan terkendalanya situasi pandemi Covid-19 dan akan terjadi lonjakan arus mudik.

BACA JUGA:  Jelang Lebaran, Pelabuhan Merak Masih Sepi Penumpang

Dia juga mengapresiasi masyarakat yang telah mudik lebih awal untuk mengurangi kepadatan arus lalu lintas.

Tentunya, kata dia, hal ini sangat baik, khususnya untuk mengurai kemacetan yang diprediksi puncak arus mudik pada H-4, H-3, H-2, dan H-1, tapi kalau ini bisa diurai kemacetan saat arus mudik Lebaran 2022 bisa berkurang. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Citra Dara Vresti Trisna

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BANTEN