Polda Metro Jaya Gelar Balap Jalanan, Pecinta Street Race Merapat

19 April 2022 04:00

GenPI.co Banten - Kabar baik bagi pecinta balap motor jalanan. Kali ini Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya kembali menggelar ajang balap jalanan (street race).

Balap jalanan ini diselenggarakan di Bumi Serpong Damai (BSD) pada 22-24 April 2022.

Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo mengungkapkan, ada beberapa kategori dalam ajang ini.

BACA JUGA:  Dishub Kota Tangerang Gelar Uji Kelayakan Kendaraan, Ini Hasilnya

Bahkan pada hari Minggu (24/4) juga akan diselenggarakan balap jalanan khusus roda empat.

Menurut dia, kegiatan ini dibatasi hingga pukul 14.00-17.00 WIB karena digelar di bulan Ramadan.

BACA JUGA:  Cegah Balap Liar, Polsek Rangkasbitung Gelar Razia Rutin

Kegiatan ini juga diselenggarakan bersamaan dengan bakti sosial di panti asuhan bersama komunitas balap.

Menurut Sambodo, pihaknya telah menggelar survei akhir dan mengumumkan beberapa hal terkait lomba balap jalanan tersebut.

BACA JUGA:  Taman Pintar Kota Tangerang Dibuka Lagi, Bisa Dipakai Ngabuburit

“Nanti akan ada konferensi pers di lokasi sebelum acara. Konpers pada 21 April,” ujarnya, dikutip dari Antara, Senin (18/4).

Kegiatan ini diselenggarakan bersama dengan Ikatan Motor Indonesia (IMI).

Kedua pihak sepakat untuk menyelenggarakan balap jalanan di Ancol dalam rangka memfasilitasi para pemilik hobi balap agar tidak terlibat balap liar.

Menurut dia, kegiatan ini dapat menjadi ajang penyaluran bakat penggemar balap jalanan agar tidak terlibat dalam ajang balap ilegal yang membahayakan orang lain.

Sebelumnya, ajang balap perdana di Ancol pada Minggu (16/1) diikuti oleh 350 pembalap dari berbagai kategori.

Upaya ini diklaim dapat menurunkan angka balap liar di wilayah Jakarta dan sekitarnya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Citra Dara Vresti Trisna

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BANTEN