Hadiri Forum Benteng Toleransi, Walkot Tangerang Sampaikan Ini

22 Maret 2022 18:00

GenPI.co Banten - Menyambut bulan suci Ramadan 1443 Hijriyah, Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah menghadiri silaturahmi kebangsaan di Aula Polres Metro Tangerang, Selasa (22/3).

Acara bertajuk “Harmonisasi Hubungan Tokoh Lintas Agama Kota Tangerang” ini juga sekaligus Pengukuhan Forum Benteng Toleransi.

Dalam sambutannya, Wali Kota Tangerang mengucapkan terima kasih sekaligus mengapresiasi tokoh agama yang tergabung dalam forum dan berkomitmen menjaga kerukunan umat beragama.

BACA JUGA:  Ratusan Anggota PMR Dilantik, Begini Harapan PMI Kota Tangerang

“Tentunya tantangan kita ke depan akan semakin kompleks terlebih di era perubahan yang sangat cepat ini,” ujar Arief di laman resminya, Senin.

Oleh karena itu, dia berharap para tokoh agama berkenan membimbing umatnya agar dapat lebih bijak berkehidupan bermasyarakat.

BACA JUGA:  BMKG: Warga Kota Tangerang Waspada Hujan Lebat pada Siang Hari

“Jangan sampai kota kita yang sudah harmonis ini, dicederai oleh oknum yang tidak ingin kota ini damai, jadi harus kita jaga bersama dengan persatuan dan kesatuan,” tambahnya.

Pada kesempatan yang sama, Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol. Komarudin menilai, forum benteng toleransi akan dapat menyusun konsep kemaslahatan untuk Kota Tangerang.

BACA JUGA:  LKPJ Wali Kota Tangerang Mentereng, Capaian Kinerja 93,32 Persen

“Mudah-mudahan kita bisa mengikis berbagai permasalahan sosial yang berada di masyarakat, hal ini juga perlu adanya peran serta dari seluruh lapisan masyarakat dalam menjaga harmonisasi antar umat beragama, suku dan budaya,” terang Kapolres.

Begitu juga dengan ketua panitia Forum Benteng Toleransi Faik Fachroni mengatakan, forum ini adalah untuk menampung pemikiran para tokoh untuk memberikan kepedulian dan membangun Kota Tangerang.

“Tentunya dengan forum ini kami ingin menyampaikan pesan kepada masyarakat bagaimana dengan keanekaragaman Agama, suku, budaya kita harus tetap satu dan utuh menjaga Kota Tangerang yang kita cintai,” pungkas Faik.

Turut hadir dalam kegiatan ini perwakilan dari berbagai lintas agama, Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol. Komarudin serta Dandim 0506 Kolonel Infanteri Puji Hartono dan ketua MUI Kota Tangerang KH Baijuri Khotib. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Citra Dara Vresti Trisna

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BANTEN