Kasus Sembuh Bertambah, Selangkah Lagi Lebak Jadi Zona Hijau

18 Maret 2022 15:00

GenPI.co Banten - Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan dan Penanganan Covid-19 Kabupaten Lebak dr Firman Rahmatullah mengungkapkan, kasus sembuh Covid-19 bertambah 10 orang.

Penambahan tersebut membuat kasus sembuh Covid di Kabupaten Lebak bertambah dari 13.328 kasus menjadi 13.338 kasus.

“Jika dilihat angka kesembuhan meningkat, termasuk pasien isolasi,” kata Kepala Bidang Pencegahan Penyakit Menular Dinas Kesehatan Kabupaten Lebak itu.

BACA JUGA:  Permintaan Hapus 300 Ayat, DPRD Lebak: Tangkap Saepudin Ibrahim

Percepatan penambahan kasus sembuh Covid-19 ini membuat Kabupaten Lebak selangkah lagi menuju zona hijau.

Menurut Firman, angka kesembuhan pasien Covid-19 tersebut karena masyarakat menjalankan protokol kesehatan juga memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, mengurangi mobilisasi dan menghindari kerumunan.

BACA JUGA:  Dugaan Penistaan Agama, Mantan Pendeta Dikecam FKUB Lebak

Selain itu, masyarakat dinilai aktif dalam menyukseskan vaksinasi yang dilakukan puskesmas, TNI, Polri, PPNI dan pengusaha.

“Kami menargetkan tahun ini bisa terealisasi cakupan vaksinasi 90 persen dari satu juta target sasaran,” katanya.

BACA JUGA:  Waduh! Kabupaten Lebak Kembali Diguncang Gempa Magnitudo 5,0

Sementara itu, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Lebak Dartim mengatakan, pihaknya setiap hari melakukan operasi masker dan kerumunan. 

Saat ini, di Kabupaten Lebak masih diterapkan PPKM Level 2, sehingga masyarakat harus mematuhi prokes dan 5M.

“Kami minta warga terus tingkat kesadaran prokes dan 5 M untuk pencegahan Covid-19,” katanya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Citra Dara Vresti Trisna

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BANTEN