Puncaki HPN 2022 dengan Manis, Auri Jaya Bacakan Puisi

10 Februari 2022 02:00

GenPI.co Banten - Ketua Hari Pers Nasional (HPN) 2022 Auri Jaya membaca puisi pada acara puncak sayembara puisi.

Puisi yang dibacakan Bos JPNN.com itu adalah puisi milik Sastrawan Ramon Damora yang berjudul "Kepala Rindu".

Sebelum menampilkan kepiawaiannya membaca puisi, Auri Jaya turut menyampaikan rasa terima kasih kepada masyarakatnya  Sulawesi Tenggara.

BACA JUGA:  Kabar Baik Soal Minyak Goreng Murah, Pengecer Wajib Simak

Auri mengapresiasi masyarakat di provinsi tersebut yang banyak membantu kelancaran HPN 2022.

Dia berharap, melalui HPN yang terselenggara hampir sepekan ini bisa memberikam manfaat kepada masyarakat Sulawesi Tenggara pada umumnya, dan bagi masyarakat Kendari pada khususnya," kata Auri, Selasa (8/2).

BACA JUGA:  Dinsos Kota Tangerang Beri Bansos untuk Warga Isoman, Ini Caranya

Selain itu, dia juga mengimbau agar masyarakat tetap tidak lengah di tengah kondisi pandemi yang melanda di sejumlah daerah.

Kondisi Covid-19 di Indonesia secara nasional menyebabkan Presiden Joko Widodo harus hadir di acara puncak HPN 2022 pada Rabu (9/2) secara virtual.

BACA JUGA:  Waduh, Ketua HPN 2022 Auri Jaya Kena Hipnotis, Simak Keseruannya

Sebelumnya, Jokowi dijadwalkan mendatangi Masjid Al-Alam, Kendari, Sulawesi Tenggara untuk menghadiri acara puncak HPN 2022. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Citra Dara Vresti Trisna

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co BANTEN