Pemkot Tangsel Mulai Agendakan Pengetatan Aktivitas Warga

04 Februari 2022 10:00

GenPI.co Banten - Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) berencana kembali terapkan pengetatan seperti yang pernah dilakukan pada lonjakan kasus Covid-19 di gelombang kedua.

Hal tersebut dilakukan mengingat kasus Covid-19 di Tangerang Selatan meningkat yang cukup signifikan sejak awal tahun 2022.

Wakil Wali Kota Tangerang Selatan Pilar Saga Ichsan mengatakan, dalam waktu dekat, pihaknya akan melakukan rapat untuk membahas mengenai pembatasan tersebut.

BACA JUGA:  Tuding Dinkes Tangsel Korup Sejak 2016, Tuntutan LSM MRB Menohok

“Kayanya besok saya ada rapat wasdal, sekalian dari situ juga kita mungkin, tiap malam lagi, tiap hari kontrol lagi ke lapangan bersama dinas terkait," kata Pilar saat ditemui, Kamis (3/2).

Dia juga mengatakan, pihaknya telah berkoordinasi dengan Satpol-PP terkait langkah pengetatan tersebut.

BACA JUGA:  Tangsel Langka Minyak Goreng, Wawalkot: Ada Kartel Bermain

Menurutnya, pengetatan tersebut juga dikhususkan pada beberapa tempat wisata yang sering dikunjungi masyarakat.

Besar kemungkinan, lanjut Pilar, taman-taman yang dikelola Pemkot Tangsel juga akan kembali ditutup.

BACA JUGA:  Kabar Baik, Pemkot Tangsel Akan Gelar Operasi Pasar Minyak Murah

Kebijakan tersebut juga, kata Pilar, akan ditetapkan dalam waktu dekat.

"Bisa jadi taman-taman kota kita tutup lagi. Mungkin dekat-dekat ini. Ada opsi seperti itu," katanya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BANTEN