Kasus Terus Meningkat, Walkot: Sweeping Warga yang Belum Vaksin

14 Januari 2022 07:00

GenPI.co Banten - Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang menggelar rakoor untuk membahas antisipasi penuyebaran dan lonjakan Covid-19 varian omicron di Kota Tangerang.

Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah menyampaikan, agar jajaran pemkot segera menambah gerai-gerai vaksinasi untuk vaksin booster atau untuk anak.

“Dinkes bersama Camat dan Lurah agar segera menambah gerai - gerai gebyar vaksinnya selain di Puskesmas, agar vaksinasi anak dan masyarakat secara umum bisa segera diselesaikan baik dosis satu maupun dua,” kata Arief, dikutip dari laman resminya, Kamis (13/1).

BACA JUGA:  Diguyur Hujan Seharian, BMKG Minta Warga Kota Tangerang Waspada

Arief juga menginstruksikan camat dan lurah untuk mensweeping warganya yang belim vaksin dosis kedua.

Dia juga mengimbau agar Dinkes Kota Tangerang berkoordinasi dengan rumah sakit se-Kota Tangerang tes usap PCR kepada masyarakat yang memiliki gejaka Influenza Like Illness (ILI).

BACA JUGA:  Mantap! Vaksinasi Anak Kota Tangerang Capai 72,9 Persen

"Seluruh rumah sakit wajib melaporkan hasil testing pasien ILI, dan membuka Poli khusus ILI di rumah sakit," tegas Wali Kota.

Apabila dari hasil tes ditemukan pasien positif, lanjut Arief, diharapkan pihak rumah sakit harus segera melacak agar penularan dalam jumlah besar dapat dicegah.

BACA JUGA:  Cegah Varian Baru di Bandara, Menhub Tak Ingin Kecolongan

"Dengan begitu diharapkan penambahan kasus dapat dicegah," tutup Arief. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Citra Dara Vresti Trisna

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BANTEN