Pemkab Tangerang Targetkan 80 Ribu Lansia Mendapat Vaksin Booster

14 Januari 2022 02:00

GenPI.co Banten - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang menargetkan 80 ribu warga lanjut usia (lansia) di daerah itu menerima vaksin Covid-19 dosis ketiga atau vaksin booster.

"Untuk total target ada 88.000 terlebih dahulu untuk vaksin penguat bagi lansia ini," kata Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar, dikutip dari Antara, Kamis (13/1).

Lansia itu bisa menerima vaksin booster di kantor kecamatan atau di fasilitas kesehatan di seluruh Kabupaten Tangerang.

BACA JUGA:  BPKAD Kabupaten Tangerang Optimis Belanja Daerah Capai 90 Persen

Sementara itu, Juru Bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Tangerang Hendra Tarmizi menambahkan, pelaksanaan vaksinasi akan dilakukan di lima kecamatan, yakni Balaraja, Tigaraksa, Cikupa, Panongan dan Pasar Kemis.

Adapun distribusi vaksin di masing-masing tempat adalah 500 dosis dari 80 ribu yang diterima Pamkab Tangerang.

BACA JUGA:  Sampah di Kabupaten Tangerang Banyak Banget, Sebegini Jumlahnya

"Tapi saat ini semua puskesmas sudah mengambil vaksinasi di gudang farmasi. Mudah-mudahan hari Jumat seluruh kecamatan sudah bisa dilakukan vaksinasi lansia," ujarnya.

Terkait syarat, kata Hendra, adalah lansia tersebut sudah terdaftar menerima dosis dua dalam rentang waktu enam bulan sejak diberikan.

BACA JUGA:  Wah, Vaksinasi Anak di Kabupaten Tangerang Terkendala Hal Ini

Saat ini, untuk diketahui, capaian vaksinasi untuk semua kategori di Kabupaten Tangerang per 13 Januari 2022 mencapai 88,2 persen.

Sementara, untuk vaksinasi lansia di Kabupaten Tangerang sudah mencapai 112,9 persen atau sebanyak 156.477 orang dari target 148.634 orang.

Vaksinasi anak mencapai 51,3 persen atau sekitar 172.818 anak dari target 337.109 anak. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Citra Dara Vresti Trisna

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co BANTEN