Pemkab Lebak Perbaiki Jalan Menuju Permukiman Suku Badui

Pemkab Lebak Perbaiki Jalan Menuju Permukiman Suku Badui - GenPI.co BANTEN
Jalan menuju kawasan permukiman Badui di Kabupaten Lebak, Banten, dalam kondisi rusak dan berlubang. (Foto: Antara/Mansyur Suryana)

GenPI.co Banten - Jalan sepanjang 7 kilometer dari Leuwidamar hingga Simpang menuju permukiman Suku Badui di Kabupaten Lebak, Banten, diperbaiki.

Hal itu disampaikan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Lebak, Ivan Suyatupika di Lebak, Jumat (4/8).

"Perbaikan jalan wisata Badui itu melalui bantuan program infrastruktur jalan daerah," kata Ivan.

BACA JUGA:  Anggota DPRD Lebak Minta Pemerintah Hilangkan Sinyal Internet di Badui

Menurutnya, perbaikan tersebut untuk menunjang kelancaran wisatawan menuju permukiman Suku Badui.

Pihaknya juga sudah mengusulkan program dana alokasi khusus (DAK) pada 2024.

BACA JUGA:  Pemkab Lebak Dukung Penghapusan Internet di Kawasan Badui

"Kami menjamin tahun 2024 nanti ruas jalan Rangkasbitung menuju wisata Badui khususnya Terminal Ciboleger mulus, sehingga dapat meningkatkan kunjungan wisatawan," katanya.

Sejumlah wisatawan mengaku bersyukur usai melintasi jalan menuju permukiman Suku Badui yang sudah cukup baik.

BACA JUGA:  Warga Badui Dapat Pengobatan Gratis dari Puluhan Dokter

"Kami dari Rangkasbitung ke wisata Badui bisa menempuh sekitar 1 jam dari sebelumnya 2 jam," kata Hendra, wisatawan asal Tangerang. (Antara)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya