GenPI.co Banten - Kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang menimpa aktris Venna Melinda dianggap hasil rekayasa alias setting-an.
Aktris Natasha Wilona pun kesal terkait tanggapan terkait kasus KDRT tersebut.
Hal itu disampaikan Natasha Wilona saat ditemui di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, baru-baru ini.
BACA JUGA: Hotman Paris Sebut Venna Melinda Dapat Ancaman dari Seseorang
Natasha Wilona heran, ada pihak yang selalu berprasangka buruk terkait masalah orang lain.
"Ada saja yang bilang begitu, ya. Astaga, netizen," kata mantan kekasih Verrell Bramasta itu.
BACA JUGA: Dituduh Lakukan KDRT ke Venna Melinda, Ferry Irawan Bela Diri
Natasha Wilona menilai kasus KDRT yang menimpa Venna Melinda mustahil hasil rekayasa.
Menurutnya, orang waras tidak akan menjadikan kasus KDRT sebagai materi rekayasa.
BACA JUGA: Mantap Ceraikan Ferry Irawan, Venna Melinda: Sudah Cukup!
Apalagi, kasus KDRT bukan merupakan topik yang menguntungkan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News