Ramiro Fegonzi Belum Cetak Gol, Pelatih Persita Tak Khawatir

Ramiro Fegonzi Belum Cetak Gol, Pelatih Persita Tak Khawatir - GenPI.co BANTEN
Striker Persita Tangerang asal Argentina, Ramiro Fergonzi. (Foto: Persitafc.com)

GenPI.co Banten - Pelatih Persita Tangerang, Luis Edmundo tidak khawatir dengan masih mandulnya striker andalannya, Ramiro Fergonzi hingga pekan ke-6 Liga 1 2023-2024.

Luis menilai Ramiro memiliki peran yang sangat penting bagi permainan Persita.

"Mungkin semua striker harus terlihat mencetak gol. Namun untuk saya yang lebih penting kerja sebagai individu, saya tau cara bermain Ramiro. Ia buat tim adalah pemain yang sangat penting, walau ia belum mencetak gol. Tapi saya tidak terlalu fokus untuk itu, saya fokus kepada apa yang dia lakukan untuk tim," ujar Luis.

BACA JUGA:  Pelatih Persita: Kekalahan dari Bhayangkara FC Jadi Pembelajaran

Karena itu, Luis percaya dengan kemampuan mencetak gol dari striker asal Argentina itu.

"Saya yakin kedepan dia akan mencetak gol, yang paling penting bagi kita adalah kolektivitas tim. Saat ini kolektivitas tim sangat kuat. Jadi mudah-mudahan rencana kita besok melawan PSM Makassar bisa tercapai, saya yakin Ramiro dan striker yang lain pasti akan mencetak gol," harapnya.

BACA JUGA:  Pelatih Persita: Seluruh Tim di Liga 1 Sulit Dihadapi

Pada pekan ke-7 Liga 1 2023-2024, Persita akan menjamu PSM Makassar di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Senin (7/8) sore.

Luis mengaku sudah melakukan evaluasi terhadap laga Persita sebelumnya melawan Bhayangkara FC.

BACA JUGA:  Pelatih Persita Pilih Fokus Menghadapi Bhayangkara FC

"Semua pertandingan berbeda, kemarin (vs Bhayangkara FC) bukan pertandingan yang mudah untuk kita. Kita ada banyak situasi yang harus diperbaiki jika ingin menang besok. Ada kesalahan yang sudah kita bicarakan dengan pemain dan kita sudah sepakat memperbaikinya jika ingin menang besok," ujar Luis.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya