Persita Kalah Lagi, Alfredo Vera Tetap Optimistis Kejar Target 7 Besar

Persita Kalah Lagi, Alfredo Vera Tetap Optimistis Kejar Target 7 Besar - GenPI.co BANTEN
Pelatih Persita Tangerang, Alfredo Vera. (Foto: Persitafc.com)

Meski demikian, Vera tetap memuji anak-anak asuhnya yang sudah bekerja keras pada laga tersebut.

“ Menurut saya, tim sudah memberikan yang maksimal, pemain sudah kerja keras,” sambungnya.

Kekalahan tersebut Persita masih tertahan di posisi ke-10 klasemen sementara Liga 1 2022-2023 dengan 25 poin.

BACA JUGA:  Kapten Persita Bertekad Putus Tren Buruk Lawan Dewa United

Meski begitu, Vera tetap optimistis Persita dapat meraih posisi 7 besar seperti targetnya di awal musim.

“Sampai masih ada kesempatan itu bisa terjadi, karena kalau saya lihat kita hanya selisih 1-3 poin untuk masuk 7 besar. Masalahnya kita banyak hilang poin, membuat kita ke bawah juga,” katanya.

BACA JUGA:  Persita Takluk 5-0 dari Persebaya, Alfredo Vera Beber Biang Masalahnya

Untuk itu, Vera pun berusaha mencari solusi agar Persita kembali ke penampilan seperti saat awal musim.

“Ya sebelum berhenti di kompetisi kita bermain bagus dan stabil bisa raih kemenangan cukup banyak. Setelah kompetisi mulai lagi, kita jadi sulit menang, saya juga terus mencari solusinya, tim tetap main hampir sama,” kata pelatih asal Argentina ini.

BACA JUGA:  Pelatih Persita Tak Janji Turunkan 3 Pemain Baru Hadapi Persebaya

Meski demikian, dirinya membutuhkan waktu untuk mengembalikan kondisi pemain.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya